kievskiy.org

Berkunjung ke xEV Center, Tempat Pembelajaran Mobil Listrik Toyota di Indonesia

Salah satu show case di xEV Center yang ada di Karawang, Jawa Barat, Kamis, 1 Desember 2022.
Salah satu show case di xEV Center yang ada di Karawang, Jawa Barat, Kamis, 1 Desember 2022. /Pikiran Rakyat/ Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT - PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) memiliki fasilitas menarik terkait pengembangan elektrifikasi di Indonesia.

Fasilitas baru tersebut bernama xEV Center yang berlokasi di Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMIIN) Plant 3, Karawang, Jawa Barat.

Lewat fasilitas ini, TMMIN memiliki cara baru untuk melakukan proses peralihan mobil konvensional ke arah elektrifikasi.

Di xEV Center terdapat sejumlah materi dan pembelajaran yang menarik sebelum masyarakat bisa mengenal lebih dekat soal mobil listrik.

Baca Juga: Pengacara Ferdy Sambo vs Bharada E, Perdebatan Panjang Perkara Status Brigadir J Ajudan Siapa

Ada beberapa zona yang akan membahas berbagai hal mulai dari komitmen pemerintah soal mobil listrik, jenis-jenis kendaraan elektrifikasi, teknologi baterai mobil listrik, hingga rencana pengembangan elektrifikasi masa depan.

Zona pertama yang ada di xEV Center adalah area Inisiatif Lingkungan yang terdiri dari penjelasan soal kondisi lingkungan secara global dasar target nasional mencapai netralitas karbon.

Selain itu, masih di zona yang teknologi yang pemaparan mengenai klasifikasi kendaraan ramah lingkungan.

"Zona ini merupakan awal perkenalkan sebagai bentuk dasar dalam melihat perkembangan kendaraan ramah lingkungan. Untuk berkontribusi dalam penurunan gas emisi, kami menyediakan lima jenis kendaraan di antaranya, ICE HEV, PHEV, BEV, FCEV," ujar Nathasya Natalia perwakilan Toyota Indonesia saat di xEV Center, Rabu, 30 November 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat