kievskiy.org

Beda dengan Servis di Bengkel Nonresmi, Simak Layanan di Shop and Drive hingga Tawarkan Charging EV

Gebyar ke-24 Shop and Drive pada 9 Desember 2022.
Gebyar ke-24 Shop and Drive pada 9 Desember 2022. /Pikiran Rakyat/Raider Satria Paulus

PIKIRAN RAKYAT – Perbedaan servis kendaraan di bengkel umum yang nonresmi dan di bengkel Shop and Drive yang berada di bawah naungan PT Astra Otoparts sering jadi pertanyaan.

Bukan sekadar perbedaan nama atau brand yang timpang, Shop and Drive memiliki reputasi yang menjadi unggulan.

Menurut Direktur PT Astra Otoparts, Yusak Kristian Solaeman, Shop and Drive punya pelayanan yang berbeda dibandingkan bengkel-bengkel nonresmi.

Pelayanan ini cenderung mirip dengan pelayanan bengkel resmi dari Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) melayani konsumennya.

Baca Juga: Astra Honda Motor Atasi Kelangkaan Chip Semikonduktor, Mampu Produksi 411.231 Motor di September 2022

“Konsumen tuh pengen dong enggak sekadar ganti oli, atau sekedar tune up. Tapi kami hadir dari Astra Otoservice untuk memberikan perawatan berkala,” katanya di Gebyar Shop and Drive ke-24 yang dilaksanakan di Jakarta Pusat pada 9 Desember 2022 kemarin.

“Dengan Astra Otoservice journey-nya berbeda karena perrawatannya persis seperti perawatan dari ATPM. Kami sesuaikan dengan jarak tempuh kilometernya,” ujarnya lagi.

Kendati pelayanannya sama seperti bengkel resmi, tetapi target konsumennya jauh berbeda dengan bengkel resmi ATPM.

Menurut Yusak, Shop and Drive justru cenderung mengincar konsumen dengan kendaraan yang garansinya sudah habis. Baik dihitung berdasarkan kilometer ataupun dari lama pemakaian.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat