kievskiy.org

Shell Eco-marathon 2023 di Sirkuit Mandalika Lombok, Indonesia Diwakili 47 Tim

Salah satu mobil peserta Shell Eco Marathon di Sirkuit Mandalika pada 2022.
Salah satu mobil peserta Shell Eco Marathon di Sirkuit Mandalika pada 2022. /Pikiran Rakyat/ Aldiro Syahrian

PIKIRAN RAKYAT - Shell Eco-marathon 2023 digelar lagi di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 4-9 Juli 2023. Sebelumnya, Shell Eco-marathon 2022 juga digelar di Sirkuit Mandalika. Pada edisi 2023, Indonesia mengirimkan 47 tim yang berasal dari berbagai universitas dan sekolah menengah kejuruan (SMK).

Shell Eco-marathon adalah kompetisi inovasi kendaraan hemat energi yang diikuti oleh mahasiswa dan pelajar. Shell Eco-marathon 2023 mempertemukan 120 tim pelajar dan mahasiswa dari 14 negara. Mereka ditantang menciptakan kendaraan yang mampu menempuh jarak terjauh dengan penggunaan energi seminimum mungkin.

Dua kategori kendaraan yang dipertandingkan pada Shell Eco-marathon 2023 adalah Protptype dan Urban Concept. Perbedaan mencolok di antara keduanya terletak pada desain.

Kendaraan Prototype dirancang dengan desain futuristis, sementara Urban Concept didesain mirip seperti mobil perkotaan (city car) pada umumnya, namun dengan penggunaan energi yang jauh lebih hemat.

Baca Juga: Fungsi Lain Kaca Film Bisa Bikin Mobil Listrik Lebih Hemat Energi, Benarkah?

Salah satu mobil peserta Shell Eco Marathon di Sirkuit Mandalika, Sabtu, 15 Oktober 2022.
Salah satu mobil peserta Shell Eco Marathon di Sirkuit Mandalika, Sabtu, 15 Oktober 2022.

Berikut adalah daftar 47 tim wakil Indonesia yang akan berkompetisi di Shell Eco-marathon 2023.

  1. NAKOELA UI TEAM (Universitas Indonesia)
  2. RAKATA (Institut Teknologi Bandung)
  3. Marapiteam 2 (Politeknik Negeri Padang)
  4. Tawang Alun Unej Team (Universitas Jember)
  5. Bengawan Team UNS (Universitas Sebelas Maret)
  6. Malem Diwa Proto (Syiah Kuala University)
  7. Mandalika Desantra GO (Universitas Mataram)
  8. Mekatonic Team 3 (Universitas Muhammadiyah Malang)
  9. Salembayung Team (Universitas Riau)
  10. ANTASENA ITS TEAM (Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
  11. Bumi Siliwangi Team 2 (Universitas Pendidikan Indonesia)
  12. Semar Proto UGM (Universitas Gadjah Mada)
  13. Batavia Generation Team (Universitas Negeri Jakarta)
  14. IMEI Team (Universitas Muhammadiyah Sidoarjo)
  15. SEMERU TEAM 1 UM (Universitas Negeri Malang)
  16. BIMA CAKRAWANGSA (Universitas Negeri Surabaya)
  17. ECRC ABABIL TEAM (Universitas Muhammadiyah Surakarta)
  18. ANTAWRIYA RV (Universitas Diponegoro)
  19. GARUDA UNY ECO TEAM II (Universitas Negeri Yogyakarta)
  20. Gatotkaca Unisi (Universitas Islam Indonesia)
  21. Gumi Paer (Institut Teknologi Lombok)
  22. KHAD ECO TEAM (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)
  23. KRAKATOA EV (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
  24. Kukang EV (Institut Teknologi Sumatera)
  25. NgebUTS (Universitas Teknologi Sumbawa)
  26. Proto UM Pontianak (Universitas Muhammadiyah Pontianak)
  27. Sriwijaya Eco (Universitas Sriwijaya)
  28. Tunas Autron Team (Politeknik Negeri Malang)
  29. GARUDA UNY ECO TEAM I (Universitas Negeri Yogyakarta)
  30. ITS Team Sapurangin (Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
  31. Antawirya (Universitas Diponegoro)
  32. Batavia Gasoline Team 2 (Universitas Negeri Jakarta)
  33. Garnesa Racing Team (Universitas Negeri Surabaya)
  34. Team Horas USU (Universitas Sumatera Utara)
  35. SEMERU TEAM II UM (Universitas Negeri Malang)
  36. Pagaruyuang Team UNP (Universitas Negeri Padang)
  37. DBASE Urban (BINUS University)
  38. UART Nagapasa (Institut Teknologi Nasional Malang)
  39. Semar Urban UGM (Universitas Gadjah Mada)
  40. ARJUNA UI TEAM (Universitas Indonesia)
  41. Apatte62 Barwijaya Team I (Universitas Brawijaya)
  42. Bumi Siliwangi 4 (Universitas Pendidikan Indonesia)
  43. Mekatronic Team I (Universitas Muhammadiyah Malang)
  44. MALEM DIWA URBAN (Syiah Kuala University)
  45. RASENA UNAIR (Universitas Airlangga)
  46. TITEN UNEJ TEAM (Universitas Jember)
  47. Weimana Udayana (Universitas Udayana)

Salah satu peserta Shell Eco-Marathon 2023 di Sirkuit Mandalika, Jumat, 14 Oktober 2022.
Salah satu peserta Shell Eco-Marathon 2023 di Sirkuit Mandalika, Jumat, 14 Oktober 2022.

Baca Juga: BBM Naik, Simak 5 Tips Berkendara agar Hemat Energi, Pakai Teknik Eco Driving

Juara pada 2022

Pada Shell Eco-marathon 2022, tim Nakoela dari Universitas Indonesia menjadi juara dalam kategori kendaraan Prototype yang mampu menempuh jarak 905,2 kilometer per liter.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat