kievskiy.org

Pertamina Luncurkan BBM Baru Pertamax Green 95, Apa Bedanya dengan Pertamax Turbo?

Apakah harga Pertamax yang kini naik per 1 April 2022 ini berpengaruh pada harga Pertalite?
Apakah harga Pertamax yang kini naik per 1 April 2022 ini berpengaruh pada harga Pertalite? /ANTARA/Andika Wahyu. ANTARA/Andika Wahyu.

PIKIRAN RAKYAT - PT Pertamina (Persero) meluncurkan bahan bakar minyak (BBM) baru bernama Pertamax Green 95. Produk tersebut dikenalkan untuk wilayah Jakarta dan Surabaya.

Meskipun namanya sama, Pertamax Green 95 berbeda dengan Pertamax yang dipasarkan saat ini. Perbedaan ada pada kandungannya.

Pertamax Green 95 diklaim oleh Pertamina merupakan BBM yang ramah lingkungan. Di dalam kandungannya, Pertamax Green 95 ini mengandung energi terbarukan yaitu Bioetanol sebanyak 5 persen.

Untuk membuat BBM jenis ini, Pertamina bekerja sama dengan PT Energi Agro Nusantara yang merupakan anak usaha PT Perkebunan Nusantara X (Persero). Perusahaan tersebut menyediakan bahan baku Bioetanol.

Baca Juga: Momen Langka Rusa Makan Ular, Terungkap Penyebabnya

Dalam keterangan resminya pada Selasa, 25 Juli 2023, Pertamina menyebutkan jika Bioetanol dibuat dengan bahan ramah lingkungan. Bahan dasarnya adalah molases tebu yang diubah menjadi etanol.

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menyampaikan bahwa produk baru ini merupakan langkah nyata Pertamina dalam mendukung capaian target Net Zero Emission (NZE) 2060.

"Produk ini adalah produk BBK hijau yang ramah lingkungan karena menggunakan bioetanol dari molases tebu. Ini merupakan implementasi dari salah satu pilar transisi energi Pertamina dalam mendukung transisi energi nasional dengan penggunaan campuran bahan bakar nabati," ujar Nicke.

Baca Juga: Bobby Joseph Akhirnya Dijenguk Keluarga Usai Ditangkap Lagi karena Narkoba

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat