kievskiy.org

Terungkap Nama dari Mitsubishi The New SUV, Mungkinkah jadi XForce?

Tampang mobil baru Mitsubishi The New SUV yang world premiere (pertama kali diluncurkan di dunia) pada Senin, 31 Juli 2023
Tampang mobil baru Mitsubishi The New SUV yang world premiere (pertama kali diluncurkan di dunia) pada Senin, 31 Juli 2023 /Pikiran-Rakyat.com/Aldiro Syahrian

PIKIRAN RAKYAT - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) siap meluncurkan mobil terbarunya, Mitsubishi The New SUV. Mobil ini diluncurkan secara world premiere (pertama kali di dunia) pada 10 Agustus 2023 mendatang.

Sebenarnya, MMKSI sudah memamerkan mobil ini sebelum diluncurkan secara resmi pada 31 Juli 2023. Mereka menunjukkan desain eksterior dari Mitsubishi The New SUV untuk menggoda konsumen.

Sayangnya, hanya eksteriornya saja yang ketahuan. Spesifikasi ataupun hal lainnya dari mobil ini masih bersifat rahasia. Bahkan, nama resminya saja masih disebut Mitsubishi The New SUV.

Tapi, ada kemungkinan jika mobil ini akan masuk ke Indonesia dengan nama Mitsubishi XForce. Setidaknya itulah yang bisa diprediksi jika melihat dokumen mobil ini yang didaftarkan oleh Mitsubishi.

Baca Juga: Takut Ayah Tirinya Kembali ke Rumah, Putri Pinkan Mambo Sampai Minta Perlindungan Satpam Kompleks

Mitsubishi tampak mendaftarkan paten baru di situs Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) pada bulan Mei 2023. Paten tersebut mereka daftarkan atas nama 'XForce'.

Paten ini didaftarkan dengan nomor pendaftaran IDM001081376. Nama 'XForce' tersebut didaftarkan dengan nama pendaftarnya adalah Mitsubishi Jidosha Kogya yang berlokasi di Tokyo, Jepang.

Indikasi ini menjadi sinyal kuat jika Mitsubishi The New SUV akan mengusung nama 'XForce'. Pasalnya, nama yang sudah didaftarkan di situs PDKI akan jadi paten yang nantinya terwujud dalam sebuah produk.

Bocoran Harga Mitsubishi The New SUV

Baca Juga: Kementerian PANRB Jelaskan Soal Tak Ada Pemberhentian Massal Tenaga Non-ASN

Tak hanya namanya saja, bocoran harga dari Mitsubishi The New SUV juga terlihat di situs pemerintah. Informasi ini bisa diketahui dari bocoran di situs Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) pemerintah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat