kievskiy.org

Jadwal MotoGP 2024: GP Mandalika Jadi Seri ke-2 di Asia Usai India

Aksi kejar-kejaran pembalap MotoGP Enea Bastianini dengan Takaaki Nakagami saat balapan di Sirkuit Mandalika.
Aksi kejar-kejaran pembalap MotoGP Enea Bastianini dengan Takaaki Nakagami saat balapan di Sirkuit Mandalika. /Pikiran-Rakyat/ Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT - Menyimak jadwal sementara MotoGP 2024 yang baru saja rilis. Apakah GP Indonesia di Sirkuit Mandalika mengalami perubahan?

Dorna Sport mengunggah kalender sementara ajang balap MotoGP 2024. Jadwal ini dikeluarkan pada September 2023.

Untuk balapan musim depan, MotoGP 2023 akan digelar sebanyak 22 balapan. Balapan-balapan sama seperti musim sebelumnya akan diselenggarakan di benua Asia, Amerika, dan Eropa.

Ada perubahan menarik untuk ajang balap MotoGP 2023. Pasalnya, MotoGP Qatar yang awalnya tak lagi jadi balap pembuka musim kembali mendapatkan posisinya lagi. MotoGP di Sirkuit Losail Qatar akan jadi balap pembuka musim 2024.

Baca Juga: Curhat Wanita Ditipu Suaminya yang Ternyata Perempuan: 21 Tahun Perjuangkan Keadilan Belum Membuahkan Hasil

Lantas terkait dipilihnya Qatar sebagai balap pembuka, apakah MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika juga kembali pindah ke balapan kedua seperti tahun 2022?

Mengutip dari situs resmi MotoGP pada Jumat 29 September 2023, ternyata hal itu takkan terjadi. Indonesia tetap menjadi salah satu balapan penutup musim balap 2024.

Tetapi posisinya berubah. Jika sebelumnya GP Indonesia di Sirkuit Mandlaika diselenggarakan usai GP Jepang, kini MotoGP Indonesia akan diselenggarakan setelah MotoGP India alias mengalami kemajuan.

Selain itu, pada kalender balap MotoGP 2024 terbaru ini juga ada penambahan sirkuit baru. MotoGP Kazakhstan di Sirkuit Sokol yang tahun ini batal digelar akhirnya akan diselenggarakan di bulan Juni tahun depan.

Baca Juga: Sifat Asli Denny Caknan ke Bella Bonita Terungkap, Netizen: Mbak Happy Terselamatkan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat