kievskiy.org

Tabel Simulasi Kredit Syariah Yamaha MX King, Cicilan Antiriba Rp665 Ribu per Bulan

Yamaha MX King.
Yamaha MX King. /Yamaha Motor

PIKIRAN RAKYAT - Tabel simulasi kredit syariah Yamaha MX King bisa Anda ketahui di artikel ini. Yamaha MX King terdiri dari 3 varian warna yakni Sporty Black Yellow, Aggressive Red, dan Active Blue.

Yamaha MX King bersaing dengan motor sejenis di kelasnya, di antaranya Honda Supra GTR, SYM VF3I, Suzuki Raider R150Fi, dan Benelli RFS150i.

Yamaha MX King dipasarkan dalam harga Rp25,6 juta dengan cicilan mulai dari Rp665 ribu per bulan. Yamaha MX King memiliki mesin 150 cc berjenis Air cooled 4-stroke SOHC yang mampu menghasilkan tenaga maksimum 10 hp dan torsi tinggi 9,8 Nm.

Yamaha MX King memiliki dimensi detail yang berupa panjang 1.985 mm, lebar 670 mm, dan tinggi 1.100 mm. Ditambah lagi, wheelbase motor ini terbilang paling panjang dengan angka 1.290 mm.

Lalu, satu hal yang disukai banyak pengendara adalah spakbor belakang yang berbentuk besar dan lampu sein terpisah sendiri.

Tak ketinggalan, profil ban yang lebih lebar menambah penuh gaya sporty motor ini, yakni 90/80 di depan dan 120/70 di belakang. Sedangkan, ringnya sendiri menggunakan diameter 17 cm.

Selain itu, Yamaha MX King melengkapi diri dengan beberapa fitur unggulan, di antaranya Fuel Injection yang meningkatkan efisiensi bahan bakar dan LCD digital negative display yang terpasang pada bagian belakang untuk memudahkan berkendara sehari-hari.

Tabel Simulasi Kredit Syariah Yamaha MX King Januari 2024

Simulasi kredit Yamaha MX King dalam skema Mandiri Utama Syariah dimulai dengan uang muka (DP) 10-50 persen dari harga On The Road (OTR) area Jakarta atau Rp2,5 juta-Rp12,8 juta.

Simulasi kredit Yamaha MX King dari Mandiri Utama Syariah memiliki tenor waktu yang bervariasi, mulai dari 12 bulan hingga 60 bulan.

Tabel simulasi kredit syariah Yamaha MX King.
Tabel simulasi kredit syariah Yamaha MX King.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat