kievskiy.org

SMPN 13 Bandung Ikuti Lomba Sekolah Sehat Tingkat Priangan

SISWA SMPN 13 Bandung sedang menjelaskan proses daur ulang sampah kepada siswa lainnya sebagai bagian dari lomba sekolah sehat, Selasa (20/10/2015).*
SISWA SMPN 13 Bandung sedang menjelaskan proses daur ulang sampah kepada siswa lainnya sebagai bagian dari lomba sekolah sehat, Selasa (20/10/2015).*

BANDUNG,(PRLM).- Setelah berhasil meraih juara I tingkat Kota Bandung, SMPN 13 Bandung Jln. Mutiara, akan mengikuti lomba sekolah sehat tingkat Priangan. SMPN 13 akan bersaing dengan SMP-SMP juara dari perwakilan Kab. Bandung, Bandung Barat,Kota Cimahi, Kab. Sumedang, Garut, Kabupaten/Kota Tasikmalaya, Kota Banjar, dan Kab. Ciamis. "Penilaian sekolah sehat meliputi bidang pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan kondisi lingkungan sekolah," kata Kepala SMPN 13 Bandung, Nandi Supriyadi, didampingi Humas SMPN 13 Bandung, Tjutju Rismayati, Selasa (20/10/2015). Menurut Nandi, pihaknya mendapat dukungan dari Walikota Bandung Ridwan Kamil, dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. "Demikian pula dengan perusahaan-perusahaan swasta yang terkait dengan penataan lingkungan sekolah dan kesehatan juga kami rangkul termasuk dengan media massa seperti Harian PR," ujarnya. Penataan lingkungan sekolah, kata Nandi, dilakukan mulai dari taman-taman, fasilitas parkir mobil dan sepeda serta kantin sehat. "Fasilitas pelayanan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) juga kami benahi dengan ukuran 72 meter persegi yang mampu menampung empat tempat tidur bagi siswa atau guru yang membutuhkan pertolongan pertama," ucapnya.(Sarnapi/A-147)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat