kievskiy.org

Guru Besar ITB Sri Widiyantoro Jabat Rektor Universitas Kristen Maranatha

REKTOR Universitas Kristen Maranatha Prof. Ir. Sri Widiyantoro, M.Sc, Ph.D., IPU.*
REKTOR Universitas Kristen Maranatha Prof. Ir. Sri Widiyantoro, M.Sc, Ph.D., IPU.* /Instagram UK Maranatha

PIKIRAN RAKYAT – Guru besar ITB, Prof. Ir. Sri Widiyantoro, M.Sc, Ph.D., IPU dilantik menjadi rektor Universitas Kristen Maranatha (UKM) periode 2020-2024 menggantikan rektor sebelumnya, Prof. Ir. Armein Z. Langi, , M.Sc, Ph.D., Senin, 2 Maret 2020.

Sri bertekad untuk mengembangkan pembelajaran digital dalam menghadapi era disrupsi dan membuat Fakultas Pendidikan.

"Kami ingin menyiapkan lulusan yang berkarakter unggul, profesional, siap bekerja, atau membuka lapangan kerja baru," kata Sri, guru besar Geofisika dan Meteorologi ITB ini.

Baca Juga: Virus Corona Masuk Indonesia, Ernest Prakasa: Ingat Rajin Cuci Tangan

Menurut Sri, saat ini UKM dengan 28 program studi dan 9 fakultas  memiliki sekitar 8.000 mahasiswa aktif dan telah meluluskan lebih dari 40.000 orang.

"Kami baru-baru ini membuka dua prodi baru yaitu Arsitektur dengan keunggulan pada wirausaha kreatif dan magister ilmu komputer dengan keahlian menganilis big data yang dibutuhkan pada era disrupsi ini," katanya.

Untuk mencapai hal itu, kata Sri, pengurus baru melakukan penyempurnaan pada standard UKM, pengembangan sistem informasi sumber daya terintegrasi (Sister), memperbarui Sistem Akademik Terpadu (SAT), dan mengembangkan pendidikan digital.

Baca Juga: Was-was Penularan Virus Corona, Avril Lavigne Batalkan 12 Tanggal Kunjungannya ke Asia

"Kami juga sedang berupaya untuk membuka Fakultas Pendidikan agar bisa menghasilkan tenaga pendidik yang unggul karena pemerintah saat ini fokus kepada pengembangan SDM," katanya.

Sri menambahkan, pihaknya fokus mengembangkan kampus baru di kawasan Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat, dengan kerja sama para pemangku kepentingan (stakeholder).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat