kievskiy.org

Klarifikasi ITB Soal Isu Kampanye LGBT di Acara OSKM, Jelaskan Maksud Orasi Pelangi

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil befoto bersama saat membuka masa orientasi studi keluarga mahasiswa (OSKM) ITB di Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (16/8/2023). Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Jawa Barat membuka OSKM bagi 5.000 mahasiswa baru ITB tahun ajaran 2023.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil befoto bersama saat membuka masa orientasi studi keluarga mahasiswa (OSKM) ITB di Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (16/8/2023). Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Jawa Barat membuka OSKM bagi 5.000 mahasiswa baru ITB tahun ajaran 2023. /Antara/Raisan Al Farisi

PIKIRAN RAKYAT - Dugaan kampanye LGBT pada kegiatan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) 2023 di Institut Teknologi Bandung (ITB) menjadi perbincangan hangat di media sosial beberapa hari ini. ITB menyanggah ada kampanye LGBT dalam kegiatan PMB yang di dalamnya terdapat kegiatan Orientasi Studi Keluarga Mahasiswa (OSKM).

"Menurut pantauan kami, tidak ada kegiatan-kegiatan yang mengarah pada apa yang jadi sorotan (kampanye LGBT). Bahwa ada kekurangan atau ada hal yang harus diperbaiki, wajar," ucap Sekretaris ITB, Widjaja Martokusumo, dalam konferensi pers di Gedung Rektorat ITB, Jalan Tamansari, Kota Bandung, Selasa, 22 Agustus 2023.

Sebelumnya, netizen di media sosial dihebohkan dengan kabar dugaan kampanye LGBT di kegiatan OSKM ITB tahun 2023. Kehebohan di medsos itu dipicu akun Instagram @alinneros*** yang mengunggah foto tangkapan layar kuesioner yang disebarkan melalui Google Form.

Foto tangkapan layar Google Form itu menunjukkan kolom pengisian jenis kelamin yang di dalamnya ada 4 pilihan. Selain jenis kelamin pria dan wanita, ada juga pilihan non-biner dan lainnya.

Identitas gender non-biner adalah istilah untuk menggambarkan seseorang dengan identitas yang tidak mengacu pada perempuan atau laki-laki. Dalam unggahan itu, ia pun menuliskan kutipan dari temannya. Ia mengeluhkan waktu salat magrib yang tidak cukup, kuesioner sponsor dengan pertanyaan jenis kelamin ada pilihan non-biner, serta adanya mata acara Orasi Pelangi di rundown.

Baca Juga: Heboh Tayangan Film Kartun Anak-anak Berbau LGBT, KemenPPPA Bakal Surati YouTube

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil membagikan topi kepada mahasiswa baru saat membuka masa orientasi studi keluarga mahasiswa (OSKM) ITB di Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (16/8/2023). Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Jawa Barat membuka OSKM bagi 5.000 mahasiswa baru ITB tahun ajaran 2023. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/foc.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil membagikan topi kepada mahasiswa baru saat membuka masa orientasi studi keluarga mahasiswa (OSKM) ITB di Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (16/8/2023). Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Jawa Barat membuka OSKM bagi 5.000 mahasiswa baru ITB tahun ajaran 2023. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/foc. ANTARA FOTO

Widjaja mengatakan, waktu salat tetap disediakan. Namun, ia mengakui ada kesulitan di lapangan untuk memobilisasi sekira 5.000 mahasiswa baru. Selain itu, kegiatan PMB juga baru diadakan lagi sejak vakum 3 tahun akibat pandemi Covid-19.

Direktur Kemahasiswaan ITB, Prasetyo Adhitama, mengatakan bahwa waktu untuk salat magrib memang terjadi pada hari pertama OSKM yang berlangsung pada 16-19 Agustus 2023. Namun, pada malam harinya, panitia dan pihak kampus langsung melakukan evaluasi sehingga rangkaian kegiatan esok harinya diatur supaya selesai sampai pukul 17.00 WIB.

"Tidak benar (kalau) tidak disediakan waktu ibadah. Hari pertama saja karena sulit memobilisasi 5 ribu orang dari lapangan bola. Panitia sudah bekerja dengan baik dan melakukan ebaluasi. Kami bersepakat untuk menggeser acara sehingga bisa mencadangkan waktu untuk slaat magrib. Murni ini teknis, desain rundown sudah ada, cuma kurang waktunya karena mobilisasi tidak mudah," kata Prasetyo.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat