kievskiy.org

Peluncuran Tim, Persib Akan Jalan Kaki Dengan 2.000 Bobotoh

BANDUNG, (PR).- Persib Bandung akan memperkenalkan tim untuk kompetisi Go Jek-Traveloka Liga 1 2017 secara resmi pada Minggu, 2 April 2017 mendatang. Peluncuran tim akan dimulai dengan kegiatan berjalan kaki, yang diikuti oleh seluruh pemain Persib bersama dengan sekitar 2.000 bobotoh. Kegiatan berjalan kaki tersebut akan dimulai dari Jalan Lombok, depan Stadion Siliwangi pada pukul 15.30 dengan menempuh jarak 2,6 km. Kemudian kembali finis di tempat yang sama. General coordinator panpel Persib, Budhi Bram Rachman mengatakan sedikitnya sudah 2.000 bobotoh telah mendaftar secara resmi. Adapun panitia telah menutup pendafataran pada Jumat, 31 Maret 2017 lalu pukul 16.00 WIB. Biaya pendafataran Rp 10.000 dan akan didonasikan kepada sebuah panti asuhan. “Animo bobotoh cukup besar. Yang ikut serta bahkan banyak berkeluarga, seperti bapak, ibu, dan anaknya yang kecil. Biasanya kegiatan jalan kaki ini pagi hari, kami coba ganti waktu jado sore,” ujarnya, Jumat, 31 Maret 2017, dalam keterangan pers yang diterima "PR". Dia menuturkan, bobotoh yang tidak ikut berpartisipasi jalan kaki, bisa ikut juga langsung di stadion. Bobotoh yang melakukan daftar resmi mendapatkan kupon untuk doorprize menarik yang akan diumumkan usai kegiatan jalan-jalan sore. Bram menjelaskan, di sekitar lokasi acara di luar stadion juga terdapat sejumlah panggung hiburan band dan tenda-tenda sponsor Persib untuk menghibur para bobotoh. Bahkan disediakan juga tenda dan area bagi komunitas–komunitas tertentu yang ingin berpartisipasi di acara ini. “Pada acara ini juga akan ada penghargaan kepada para mantan Persib yang telah berjasa membesarkan klub Persib dan sumbangan bola untuk 36 PS anggota pengcab PSSI Kota Bandung,” ujar Bram. Setelah melewati waktu magrib, baru dimulai rangkaian acara utama dari kegiatan launching Persib. Kegiatan tersebut gratis dan bobotoh bisa masuk ke dalam stadion, tetapi dilarang membawa senjata tajam, minuman keras, dan dilarang membawa flare atau petasan. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat