kievskiy.org

Persib vs Barito Putera, Kedua Pelatih Lontarkan Pernyataan Aman

PELATIH Persib Bandung Roberto Carlos Mario Gomez didampingi Striker Persib Agung Mulyadi memberikan keterangan pers di Hotel Natya, Bali, Jumat 7 Desember 2018. Persib Bandung optimistismeraih poin penuh saat menjamu Barito Putera pada laga Sabtu 8 Desember 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.*
PELATIH Persib Bandung Roberto Carlos Mario Gomez didampingi Striker Persib Agung Mulyadi memberikan keterangan pers di Hotel Natya, Bali, Jumat 7 Desember 2018. Persib Bandung optimistismeraih poin penuh saat menjamu Barito Putera pada laga Sabtu 8 Desember 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.*

DENPASAR, (PR).- Pelatih Persib Roberto Carlos Mario Gomez mengatakan, Barito Putera merupakan tim yang sangat bagus di Liga 1, bahkan mereka bisa meraih kemenangan di kandangnya saat melawan Borneo FC. Namun, pada pertandingan melawan Arema FC mereka justru kalah.

“Saya ingat ketika putaran pertama kami bisa meraih hasil imbang di Banjarmasin dengan skor 2-2. Mereka adalah tim bagus dan punya penyerang dan bek yang sangat bagus. Saya pikir kami bermain lebih baik pada pertandingan selanjutnya,” katanya di Hotel Natya, Jalan By Pass Ngurah Rai, Jumat 7 Desember 2018.

“Kami juga punya semua pemain kecuali Bojan Malisic karena akumulasi kartu, tapi kami tetap punya pemain lainnya yang juga sama bagus. Kami coba untuk semua taktik seperti tendangan bebas dan tendangan sudut, karena Barito Putera juga punya pemain yang bagus,” kata Mario Gomez.

Dia tidak mempermasalahkan adanya pengubahan jadwal pertandingan. Meski, konsekuensinya Persib tidak dapat melakukan uji coba lapangan dan melakukan konfrensi pers pada malam hari terkait jadwal penerbangan yang tidak bisa diubah.

Sementara itu, Pelatih Barito Putera, Jackes F Tiago mengatakan, dalam menghadapi Persib, timnya sudah sangat siap dan bahkan bertekad meraih poin penuh di kandang lawan demi memperbaiki posisi di klasemen akhir.

“Boleh dikatakan, persiapan kami tidak begitu matang karena pengubahan jadwal mendadak. Sebenarnya persiapan kami hanya untuk datang ke sini, kami seharusnya H-3 terbang, tapi kemarin (Kamis 6 Desember 2018) pagi kami baru mendapat informasi soal pengubahan ini. Jadi, hanya kemarin malam kami latihan, dan pagi tadi (Jumat 7 Desember 2018) kami sudah harus terbang ke sini,” ucapnya.

Dia mengatakan, pertandingan nanti juga akan menentukan posisi akhir Barito Putera yang saat ini berada di peringkat delapan klasemen sementara. Jika gagal meraih kemenangan, dipastikan posisi mereka akan terancam oleh PSIS Semarang, Bali United, dan Madura United.

“Kami punya 90 menit agar kami bisa meningkatkan posisi. Saat ini kami berada dalam posisi yang sama dengan musim kemarin, kami punya 90 menit. Kami bisa, paling tidak, menaikkan satu atau dua strip lagi di papan klasemen dan itu akan kami coba dalam pertandingan nanti,” katanya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat