kievskiy.org

Hariono Akan Pamit kepada Bobotoh Persib Bandung Saat Melawan PSM Makassar, Pelatih Janjikan Penampilan Penutup

HARIONO dan Ismed Sofyan.*
HARIONO dan Ismed Sofyan.* /ANDRI GURNITA/PR

PIKIRAN RAKYAT - Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts akan memberikan kesempatan kepada Hariono untuk bermain menghadapi PSM Makassar pada pertandingan penutup di Shopee Liga 1.

Setelah memperkuat Persib Bandung selama 11 musim, manajemen akhirnya memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak pemain berjuluk Si Eweuh Kacape tersebut.

"Dia akan bermain tapi tidak akan tampil sebagai starter," tutur Robert Rene Alberts di Stadion Si Jalak Harupat, Jalan Cipatik-Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat 20 Desember 2019.

Mengenai alasan tidak diperpanjangnya kontrak Hariono, Robert Rene Alberts menuturkan, selain usianya sudah tidak lagi muda, saat ini Persib Bandung akan kedatamgan beberapa pemain baru untuk memperkuat tim di Liga 1 2020.

Baca Juga: Persib Lepas Hariono, Bojan Malisic: Ini Memalukan

"Ini waktunya tim melakukan regenerasi, talenta baru harus dimunculkan dan semua pemain harus lebih berkontribusi. Ini terjadi di setiap klub dan ini normal. Kami juga harus memaksimalkan pemain muda untuk muncul ke permukaan karena mereka tidak banyak mendapat menit bermain tahun ini," katanya.

Dia sudah melakukan pembicaraan dengan Hariono dan menjelaskan bahwa dia tidak akan mendapat perpanjangan kontrak.

Baca Juga: Hariono Seharusnya “Sapaehna” di Persib Bandung

Dia menegaskan, bukan pelatih atau manajemen yang memutus kontraknya, tetapi karena masa kontrak Hariono bersama Persib Bandung telah berakhir.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat