kievskiy.org

Tiket Laga Kandang Persib Bandung Bakal Dijual Online, Bagaimana Cara Belinya?

Cara membeli tiket laga kandang Persib Bandung.
Cara membeli tiket laga kandang Persib Bandung. /Instagram/@persib

PIKIRAN RAKYAT - Persib Bandung akan kembali bertanding dalam laga kedua Liga 1 musim 2022-2023 melawan Madura Untied pada Sabtu, 30 Juli 2022.

Sebelumnya, Persib Bandung telah lebih dulu melawan Bhayangkara FC pada 24 Juli 2022 lalu.

Kali ini, Maung Bandung akan berhadapan dengan Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage.

Bagi Bobotoh yang ingin menonton dan masih bingung bagaimana caranya, simak cara nonton pertandingan Persib dan alur pembelian tiketnya.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Laga Kandang Persib Bandung, Bobotoh Wajib Tahu!

Pertama, pastikan Anda sudah melakukan vaksin booster dan terdaftar di aplikasi PeduliLindungi.

Kedua, membeli tiket secara online di platform resmi dengan akun yang telah terverifikasi. Seperti website persib.co.id, PERSIB Apps, dan website loket.com.

Beberapa langkah yang perlu diperhatikan par Bobotoh saat pembelian tiket, diantaranya pastikan terlebih dahulu akun member persib telah terverifikasi.

Baca Juga: Bertandang ke Kandang Persib, Madura United Enggan Mengulang Kekalahan Musim Lalu

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat