kievskiy.org

Thomas Doll Tanggapi Kedatangan Luis Milla ke Persib Bandung, Persija Siapkan Taktik Khusus

Pelatih Persib Bandung, Luis Milla.
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla. /Dok. PSSI

PIKIRAN RAKYAT – Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, memberikan tanggapan terkait Luis Milla yang menjadi pelatih anyar Persib Bandung.

Mantan pelatih Borussia Dortmund yang kini melatih Persija itu memandang kedatangan Luis Milla sebagai momentum kemajuan sepak bola Indonesia.

Kendati demikian, Thomas Doll menegaskan bahwa setiap pelatih memiliki karakteristik masing-masing yang unik.

Termasuk di antaranya adalah gaya sepak bola Spanyol yang kental yang akan dibawa oleh Luis Milla dalam menangani skuad Persib Bandung.

Baca Juga: Analisis Bung Binder Mengenai Pelatih Baru Persib Bandung Luis Milla: Saya Yakin Dia Akan Majukan Pemain Muda

“Saya rasa semua gaya permainan memiliki ciri khasnya masing-masing, kita semua tahu bahwa gaya bermain Spanyol sangat teknikal,” kata Thomas Doll.

Menghadapi gaya permainan teknikal yang akan dibawa Luis Milla, Thomas Doll memiliki resep tersendiri untuk skuad Persija.

“Bagi kami di Persija, yang harus kami semua punya adalah teknik dasar yang baik, karena dengan itu kami punya cara bermain yang baik untuk semua pemain,” kata Thomas Doll.

Thomas Doll akan fokus memperbaiki stamina skuad Persija agar mampu menjalankan strategi racikannya selama 90 menit.

“Jadi tidak cukup hanya bermain bagus selama 45 menit karena sepakbola itu 90 menit bahkan lebih,” kata Thomas Doll dikutip Pikiran-rakyat.com dari pernyataannya dalam video di kanal Youtube Persija Jakarta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat