kievskiy.org

Sama-sama Ditangani Pelatih Baru, Luis Milla Punya Cara Melumpuhkan Arema di Kandangnya

Pelatih Persib Bandung, Luis MIlla.
Pelatih Persib Bandung, Luis MIlla. /Persib.co.id

PIKIRAN RAKYAT – Duel seru tim besar antara Arema FC vs Persib Bandung akan terjadi di pekan kesembilan BRI Liga 1 2022-2023.

Kedua tim sama-sama sedang ditangani pelatih baru, Luis Milla sukses menjalani debutnya saat Persib berjumpa RANS Nusantara.

Sedangkan, Javier Roca langsung dihadapkan ujian berat melawan Persib dalam debutnya sebagai pelatih Arema.

Luis Milla mengatakan kendati terjadi transisi pergantian pelatih dari Eduardo Almedia ke tangan Javier Roca, bukan berarti menjadi keuntungan bagi Maung Bandung.

Baca Juga: Jadi Bek Andalan Persib, Daisuke Sato Janji Tampil Maksimal di Laga Lawan Arema

“Saat ini mereka melakukan pergantian pelatih, dan sama seperti tim-tim lain bahwa setiap pemainnya sudah siap untuk bertanding. Mereka tetap fokus meski situasinya memang kurang bagus untuk Arema. Situasinya sama seperti kami dan mereka punya pelatih baru,” kata Luis Milla.

Selain itu, menurut dia, kehadiran pelatih baru justru menjadi motivasi bagi para pemain untuk menunjukkan bahwa mereka layak berada di jajaran starting eleven.

Terlebih, motivasi pemain berjuluk Singo Edan itu akan bertambah karena bermain di hadapan puluhan ribu Aremania.

“Saya rasa pemain-pemain mereka memiliki motivasi yang berlipat dan kami harus bisa memainkan pertandingan ini tanpa melakukan kesalahan. Kami harus melakukan kontrol yang baik dan operan-operan yang bagus,” ujar Luis Milla.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat