kievskiy.org

Erwin Ramdani Berbicara Kesiapan Jelang Digulirkannya Liga 1

PEMAIN Persib Bandung Erwin Ramdani/ARMIN ABDUL JABBAR/PR
PEMAIN Persib Bandung Erwin Ramdani/ARMIN ABDUL JABBAR/PR /Armin Abdul Jabbar

PIKIRAN RAKYAT - Gelandang Persib Erwin Ramdani menyambut gembira dengan akan dilanjutkannya Liga 1 pada bulan September atau Oktober mendatang, karena hal itu merupakan harapan dari semua tim peserta dan juga para pemain sepak bola dimana kompetisi di Idonesia bsia kembali berjalan.

“Tanggapannya cukup gembira, mudah-mudahan secepatnya. Karena kita sebagai pemain sepak bola profesional sangat berharap liga kembali digelar. Karena memang mempengaruhi pola hidup, kegiatan sehari-hari dan dengan kembalinya sepak bola kita bisa kembali seperti dulu. Meski ada sedikit berbeda mungkin pelatih yang tahu gimana menyingkapinya dan mensiasati adanya virus ini,” tuturnya saat ditemui di sela-sela kegiatan jogging di lapangan Lodaya, Jalan Lodaya, Senin 22 Juni 2020.

Erwin Ramdani mengaku optimistis jika pemain kembali dikumpulkan untuk melakukan latihan bersama dan persiapan jelang liga, kondisi fisik semuanya masih tetap terjaga dengan baik seperti sebelum tim diliburkan.

Baca Juga: Villarreal vs Sevilla: Head to head, The Yellow Submarine Unggul Tipis

“Seperti sekarang kan, para pemain punya kewajiban untuk tetap profesional, tidak tetap diam. Seperti latihan sendiri (jogging) untuk jaga kondisi. Ditambah dengan melakukan program dari pelatih, mengirimkan video dan selama ini rutin dan kita tambah latihan sendiri. Setelah kita gabung lagi, kita tinggal menyesuaikan program latih. Insya Allah saya siap kembali ke performa terbaik,” katanya.

Pemain dengan nomor punggung 93 tersebut juga sangat optimistis Persib bisa mempertahankan posisi puncak klasemen yang sebelumnya telah diraih hingga pekan ketiga Liga 1 2020, dimana itu merupakan pekan terakhir sebelum kompetisi dihentikan sementara waktu.

“Mungkin sangat optimistis, karena kita punya bayangan kualitas Persib seperti apa. Mudah-mudahan setelah kompetisi kembali usai jeda ini, pemain punya kemauan untuk memberikan kualitas terbaik,” ujarnya.

Baca Juga: 7 Fakta Penangkapan John Kei, Sebab Mengamuk di Green Lake City hingga Polisi Lepas Tembakan

Tidak hanya itu, dilanjutkannya kompetisi juga bisa menambah motivasi untuk para pemain setelah sebelumnya mereka harus melakukan latihan mandiri selama lebih dari dua bulan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat