kievskiy.org

Hadapi Persib Bandung sebagai Lawan, Dias Angga Putra Taruh Respek Tinggi

Pemain Dewa United, Dias Angga Putra (kanan)
Pemain Dewa United, Dias Angga Putra (kanan) /Dewa United

PIKIRAN RAKYAT - Laga melawan Persib Bandung akan menjadi laga reuni bagi pemain Dewa United, Dias Angga Putra.

Dewa United akan berupaya meraih kemenangan dalam laga melawan Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Rabu, 14 Desember 2022.

Dias Angga Putra merupakan pemain Dewa United yang sempat berseragam Persib Bandung selama beberapa kali.

Sebelum menjajal karier profesionalnya di sepak bola Indonesia, Dias Angga Putra menimpa diri saat bergabung dengan diklat Persib Bandung.

Baca Juga: Kata Lionel Messi Usai Bawa Argentina Lolos ke Final Piala Dunia 2022

Dirangkum dari laman Transfermarkt, Dias Angga Putra gabung dengan diklat Persib Bandung pada 2006 yang lalu. 

Setelah beberapa tahun bergabung di diklat Persib Bandung, Dias Angga Putra promosi ke tim senior Persib Bandung di tahun 2011.

Sempat dipinjamkan beberapa kali, dia gabung kembali dengan Persib Bandung di tahun 2014, dan dijual ke Bali United di tahun 2017.

Kini, Dias Angga Putra akan kembali bersua dengan tim yang membesarkan namanya di sepak bola Indonesia yaitu Persib Bandung.

Baca Juga: Han So Hee Pegang Tangan Kim Seon Ho saat di Atas Panggung AAA 2022, Netizen: Keliatan Respect Banget

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat