kievskiy.org

Latihan Bersama Urung Digelar, Supardi Harapkan Hal Ini untuk Tim Persib Bandung

Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir.*
Kapten Persib Bandung, Supardi Nasir.* /DOK. PR

PIKIRAN RAKYAT – Jika sesuai rencana Liga 1 2020 akan kembali dilanjutkan pada tanggal 1 Oktober mendatang, setelah sebelumnya harus terhenti sementara di awal bulan Maret lalu akibat pandemi Covid-19 di Indonesia.

Sebelumnya, setelah PSSI dan PT. Liga Indonesia Baru (LIB) mengeluarkan pernyataan mengenai akan dilanjutkannya kembali Liga 1, Persib langsung bergerak cepat, dimana manajemen, jajaran pelatih, pemain, serta ofisial berkumpul untuk membahas renacana latihan bersama.

Namun, dari dua kali pertemuan yang dilakukan rencana untuk latihan bersama ini kembali harus ditunda, karena ada beberapa hal yang dinilai masih mengganjal sehingga para pemain pun kembali menjalani latihan bersama.

Baca Juga: Bantah Tak Memiliki Empati, Anji Sebut Kerap Galakan Protokol Kesehatan hingga Sumbang APD

Sebenarnya persiapan menuju latihan bersama ini sudah disiapkan dengan matang, bahkan mayoritas pemain, pelatih, dan ofisial pun telah melakukan tes Covid-19 dengan menggunakan metode swab PCR dimana hasilnya negatif.

Kini, skuat Maung Bandung masih menunggu keputusan baru dari PSSI dan PT. LIB. Selain itu, manajemen dan jajaran pelatih juga masih melakukan pembahasan mengenai kepastian kapan latihan bersama akan dilaksanakan.

Menurut kapten Persib Supardi Nasir, waktu persiapan jelang kembali digulirkannya Liga 1 masih cukup pajang, sehingga tim bisa melakukan segalanya dengan lebih matang demi mempertahankan hasil yang telah diraih sebelumnya.

Baca Juga: Tegur Kementerian dan Lembaga Negara yang Belum WTP, Jokowi: Saya Monitor

“Alhamdulillah kita semua sehat. Insya Allah waktu (yang ada) cukup karena Liga 1 akan dimulai tanggal 1 Oktober. Kita masih ada waktu persiapan di bulan Agustus, September kita masih cukup sekali. Paling penting optimalkan waktunya untuk berlatih,” tutur Supardi saat dihubungi, Senin 20 Juli 2020.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat