kievskiy.org

Persib vs RANS Nusantara: Bojan Hodak Bertekad Raih Kemenangan Pertama di Kandang Lawan Tim Minim Kebobolan

Persib Bandung akan berhadapan melawan RANS Nusantara di BRI Liga 1 pada Sabtu, 26 Agustus 2023.
Persib Bandung akan berhadapan melawan RANS Nusantara di BRI Liga 1 pada Sabtu, 26 Agustus 2023. /Antara/Raisan Al Farisi

PIKIRAN RAKYAT – Persib Bandung bertekad menjaga tren kemenangan saat menghadapi RANS Nusantara pada pertandingan pekan ke-10 BRI Liga 1 2023-2024. Kemenangan ini sekaligus akan menjadi tiga poin pertama yang diraih Pangeran Biru di kandang.

Laga Persib vs RANS Nusantara bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Sabtu, 26 Agustus 2023, pukul 19.00 WIB. Persib punya sederet catatan minor menatap laga ini.

Pertama, Ciro Alves dkk belum pernah sekalipun meraih kemenangan di kandang sendiri hingga pekan ke-9. Paling banter, Maung Bandung hanya meraih empat kali imbang, walaupun belum pernah kalah.

Catatan kedua, lawan yang dihadapi punya pertahanan kokoh. Sampai pekan ke-9, RANS Nusantara menjadi tim yang paling sedikit kebobolan, hanya 7 gol, sedangkan Persib 15 gol.

Baca Juga: Final Piala AFF U23 2023: Berapa Nominal Hadiah Jika Timnas Indonesia Jadi Juara?

Pelatih Persib, Bojan Hodak memprediksi laga bakal berjalan ketat dan minim gol. Namun, dia menegaskan catatan itu akan menjadi motivasi untuk anak asuhnya agar bisa menyarangkan gol dan memenangi pertandingan.

"Bisa saja tidak ada banyak gol yang akan tercipta, tapi kami akan main di rumah dan ingin menang. Sesuatu yang belum pernah kami lakukan tahun ini. Saya harap, kami bisa melakukan segalanya untuk menang di pertandingan besok," kata pelatih asal Kroasia tersebut, dikutip dari laman Persib.

Catatan lainnya, Persib masih belum bisa menurunkan kekuatan penuh di laga malam nanti karena absennya sejumlah pemain. Termasuk penyerang andal David da Silva masin harus menepi untuk memulihkan cedera.

Baca Juga: Prediksi Skor Brentford vs Crystal Palace di Liga Inggris: Preview, Head to Head, dan Starting Line-up

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat