kievskiy.org

Kiper Persib I Made Wirawan Ungkap Momen yang Wajib Ada Selama Berlibur

Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan
Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan /Persib.co.id

PIKIRAN RAKYAT - Penjaga gawang gaek Persib Bandung, I Made Wirawan mempunyai momen yang wajib dilakukannya setiap liburan.

Skuad Persib Bandung diberi waktu berlibur cukup panjang sejak Kamis, 22 Oktober 2020 hingga Minggu 25 Oktober 2020.

Para penggawa Persib akan kembali berlatih pada Senin, 26 Oktober 2020.

Baca Juga: Sudah Dibekali Tim Pelatih Persib, Victor Igbonefo Langsung Merapat ke Jakarta

Di sela waktu berliburnya, skuad Persib tetap diberi bekal program latihan di rumah.

"Mulai hari Kamis, para pemain harus tetap menjaga hasil latihan. Baik itu bentuknya recovery atau improve latihan sendiri di rumah," sebut pelatih fisik Persib, Yaya Sunarya.

"Setiap pemain wajib untuk melaporkannya setiap hari kepada tim pelatih," sambung Yaya.

I Made mengaku selalu menambah program latihan dari pelatih secara mandiri.

"Sebelum libur memang sudah ada program dari coach (Luizinho) Passos," ungkap Made dikutip Pikiran-Rakyat.com (PR) dari laman resmi Persib.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat