kievskiy.org

THR Lebaran Sudah Turun? 3 Tips Pilih Smartphone Harga di Bawah Rp 2 Jutaan dan Rekomendasinya

ILUSTRASI smartphone. Android*
ILUSTRASI smartphone. Android* /Pexels

PIKIRAN RAKYAT - Smartphone menjadi salah satu benda penting dibutuhkan oleh banyak orang.

Terlebih di tengah masa pandemi COVID-19 yang memaksa masyarakat untuk diam di rumah, smartphone menjadi benda penting yang menghilangkan kejenuhan.

Menjelang Hari Raya, smartphone biasanya menjadi salah satu produk yang paling banyak di beli.

Baca Juga: Statistik Persib: 9 Hal Tenang Deden Natshir, hingga Cedera Parah saat Bentrok Persija Jakarta

Terutama disaat pandemi yang saat ini tengah terjadi, keberadaan smartphone semakin penting, sebagai sarana komunikasi dengan keluarga, kerabat dan teman-teman dekat sebagai ajang silaturahmi.

Di masa pandemi ini pun, memperkenalkan istilah baru yakni WFH (work from home) atau bekerja dari rumah saja, termasuk sekolah dari rumah, yang kebanyakan bisa dilakukan lewat smartphone selain menggunakan PC.

Belum lagi, banyak pelaku bisnis yang mengalihkan bidang usahanya menjadi online, baik lewat e-commerce maupun media sosial, dengan menjual berbagai macam barang, dari keperluan sehari-hari hingga masakan.

Baca Juga: Pemeran Wak Sain 'Dunia Terbalik' Henky Solaiman Meninggal, Joko Anwar: Istirahat yang Tenang, Om..

Masih butuh waktu yang cukup lama untuk kehidupan bisa berjalan lagi seperti biasa, bahkan mungkin nantinya akan berubah, seperti yang dikenal dengan istilah 'new normal'.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat