kievskiy.org

Dobrak Kebiasaanmu dengan Cara Baru, dengan Samsung Galaxy S22 Series 5G yang Resmi Hadir di Indonesia

Samsung Electronics Indonesia resmi menghadirkan Galaxy S22 Series 5G dan Galaxy Tab S8 Series 5G ke Tanah Air dan masyarakat sudah bisa mendapatkannya langsung mulai 4 Maret 2022, secara online maupun di toko-toko fisik terdekat.
Samsung Electronics Indonesia resmi menghadirkan Galaxy S22 Series 5G dan Galaxy Tab S8 Series 5G ke Tanah Air dan masyarakat sudah bisa mendapatkannya langsung mulai 4 Maret 2022, secara online maupun di toko-toko fisik terdekat.

PIKIRAN RAKYAT -  Samsung Electronics Indonesia resmi menghadirkan Galaxy S22 Series 5G dan Galaxy Tab S8 Series 5G ke Tanah Air dan masyarakat sudah bisa mendapatkannya langsung mulai 4 Maret 2022, secara online maupun di toko-toko fisik terdekat. Galaxy S22 Series 5G membawa standar baru untuk smartphone flagship dengan menanamkan berbagai kecanggihan dan inovasi terdepan yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pengguna smartphone yang kian berkembang dan semakin terintegrasi. Sebagai bentuk komitmen untuk mendekatkan Galaxy S22 Series 5G ke masyarakat, Samsung pun hari ini resmi menghadirkan Galaxy S22 Series 5 G di Indonesia untuk segera dinikmati langsung para konsumen Indonesia. 

Lewat tiga lini produknya, Galaxy S22 Series 5G hadir guna mengajak masyarakat untuk menciptakan aturan dan cara baru dalam menjalani hidup dan keseharian yang lebih baik. Dengan Galaxy S22 5G, ciptakan gaya hang out baru bersama teman dengan menikmati hiburan bersama-sama secara online. Galaxy S22+ 5G, ajak kamu untuk temukan cara baru dalam membuat konten yang lebih epic, bahkan di malam hari. Galaxy S22 Ultra 5G pun hadirkan cara baru dalam mengintegrasikan produktivitas dan kreativitas maupun kehidupan personal dan profesional untuk keseharian yang lebih maksimal.

“Dari waktu ke waktu, kita selalu ditantang untuk mengerjakan sesuatu dengan cara baru untuk proses yang lebih efektif dan hasil yang lebih baik. Hal yang sama juga terjadi di Samsung, di mana kami konsisten menantang diri kami untuk menciptakan smartphone dengan standar yang lebih tinggi dari tahun ke tahun, dan kini kami hadir dengan Galaxy S22 Series 5G yang mendobrak batasan dengan membawa standar paling epic di kelas flagship. Bebaskan diri dari kesulitan saat menangkap momen di malam hari, tembus batas produktivitas dan kreativitas tiap hari, hingga terkoneksi dengan lebih seamless, Galaxy S22 Series 5G, dilengkapi Galaxy Tab S8 Series 5G, menjadi daily driver bagi konsumen yang menginginkan cara baru yang lebih epic di tiap aktivitasnya,” ujar Simon Lee, President, Samsung Electronics Indonesia.

Temukan Galaxy S22 Series 5G terbaik yang paling pas buat kamu dengan empat sudut pandang berbeda dari sosok-sosok kenamaan di Indonesia, yaitu Sheila Dara (aktris), Jerome Polin (content creator), Nagita Slavina (entrepreneur), dan Angga Dwimas Sasongko (sutradara).

#MyNewRules ala Sheila Dara:  cara baru Sheila sharing cerita dengan foto dan video yang epik langsung dari sosial media dengan Galaxy S22. 

Mau hang out bareng teman tapi tak punya waktu lantaran sibuk bekerja? Tenang, kamu bisa mengakalinya dengan hang out online seperti yang dilakukan Sheila Dara dengan Galaxy S22 5G. Kamu bisa bikin pengalaman video call yang seru menggunakan Google Duo Live Sharing yang membuat kamu bisa melihat berbagai shareable apps bersama-sama untuk obrolan yang tak akan habis. Kamu bisa menonton konser dan berbagai video menarik lainnya di YouTube, merencanakan liburan bareng dengan menjelajahi Google Maps, hingga nostalgia melihat foto-foto jaman dulu di Samsung Gallery.

Dok. Samsung
Dok. Samsung

Didukung fitur In-apps camera yang langsung terhubung dengan ketiga kamera belakang dan kamera depan, kini merekam foto dan video langsung dari akun sosial media langsung jadi epik. “Video call dengan Google Duo Live Sharing jadi cara baru saya terkoneksi dengan teman. Selain itu, berkat fitur In-apps camera di Galaxy S22, sekarang saya bisa berbagi cerita saya sepanjang hari, melalui foto dan video epic langsung dari akun sosial media. Ini menjadi standar epik saya yang baru,” kata Sheilla Dara.  

Galaxy S22 5G juga sudah dibekali dengan Dynamic AMOLED 2X Display yang ditunjang teknologi Vision Booster, jadi layar perangkat tidak hanya mampu menampilkan warna yang begitu vivid, namun juga dapat menyesuaikan kontras dan tingkat kecerahan dengan kondisi cahaya di sekitar kamu. Hasilnya? Tentunya tampilan terbaik dari apa pun yang kamu lihat, mulai dari tampilan teman kamu saat video call maupun konten film dan series yang kamu saksikan. Layar Galaxy S22 series 5G juga sudah memiliki refresh rate 120Hz yang didesain untuk pengalaman terbaik saat pengguna berselancar di sosial media, news portal, gallery photo dan aplikasi lainnya.

Terkini Lainnya

  • Tags

  • Samsung

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • 3 Cara Pasang Wifi 7 untuk Pelanggan Lama MyRepublic, Perhatikan Dulu 4 Hal Ini

  • Cara Pasang MyRepublic Wifi 7 Terbaru, Mudah dan Cepat

  • Daftar Lengkap HP Oppo Terbaru Juli 2024: Performa, Kamera, dan Harga Terbaik!

  • Poco Pad: Tablet Murah dengan Performa Tangguh Hadir di Indonesia, Berapa Harganya?

  • Harga Redmi Turun di Bulan Juli 2024, Cek Daftar Lengkapnya!

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Waspada TBC: Kenali, Cegah dan Obati Sampai Sembuh!

  • KPK Selidiki Kasus Korupsi yang Diduga Libatkan Anggota DPR Fraksi Gerindra dan Anggota BPK

  • Prediksi Skor Inggris vs Swiss di Euro 2024, Dilengkapi Starting Line-up

  • Rangkaian Acara Asia Africa Festival 2024, Ada Karnaval hingga Booth Makanan Gratis

  • Prediksi Skor Argentina vs Ekuador Copa America 5 Juli 2024: Berita Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Kronologi Rumah Warisan Keluarga Ade Jigo Dieksekusi Pengadilan, Diduga Ulah Mafia Tanah

  • Roundup: Hasyim Asyari Ucap Syukur Usai Dipecat dari Jabatan Ketua KPU

  • Prediksi Skor Portugal vs Prancis di Euro 6 Juli 2024: Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Portugal vs Prancis di Euro 6 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Ini Sosok Misterius yang Menggugat Warisan Keluarga Ade Jigo, Diduga Mafia Tanah

  • Kabar Daerah

  • Longtun Waterpark: Lokasi, Daya Tarik, Harga Tiket dan Jam Buka

  • Rekomandasi 7 Kuliner Nasi Jamblang yang Paling Favorit dan Murah di Cirebon: Dijamin Ketagihan

  • Everlend Waterpark: Daya Tarik, Harga Tiket, Lokasi, Sampai Jam Buka

  • Menanti Siapa Sesungguhnya Penakluk Sirkuit Selaparang di MXGP Lombok 2024: Prado, Tim, De Wold atau Coenen

  • 5 Menu Kuliner Sarapan Pagi dari Cirebon yang Murmer, Nikmat dan Mengenyangkan

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat