kievskiy.org

Cara Download Setifikat Vaksin di Aplikasi SatuSehat

Aplikasi SatuSehat, pengganti PeduliLindungi.
Aplikasi SatuSehat, pengganti PeduliLindungi. /ANTARA/Andi Firdaus

PIKIRAN RAKYAT – Aplikasi PeduliLindungi kini bertransformasi menjadi SatuSehat sejak 1 Maret 2023. Aplikasi ini diluncurkan untuk mewadahi layanan kesehatan yang sebelumnya berasal dari 400 platform. Salah satu fitur andalan yang dipertahankan adalah cek dan download sertifikat vaksin.

Dengan perubahan ini, masyarakat perlu memperbarui riwayat vaksinasi. Berikut panduan cara download sertifikat vaksin di aplikasi Satu Sehat.

1. Buka toko aplikasi di smartphone Anda dan cari aplikasi SatuSehat di kolom pencarian. Pastikan Anda mengunduh dari toko aplikasi resmi yang terinstal di smartphone seperti Google Play Store atau App Store.

2. Pilih masuk ke aplikasi. Anda dapat menggunakan nomor telepon atau email.

Baca Juga: SatuSehat Punya Sistem Keamanan Setara Perbankan, Menkes Budi Gunadi Sebut Kerahasiaan Data Diutamakan

3. Anda akan menerima 6 digit kode OTP. Jika menggunakan nomor telepon, kode tersebut akan dikirim via chat WhatsApp oleh akun resmi Kemenkes RI bertanda centang hijau.

4. Masukkan kode OTP dan klik setuju pada Syarat dan Ketentuan.

5. Di halaman utama SatuSehat, klik fitur Vaksin dan Imunisasi.

6. Pilih menu Riwayat dan Sertifikat Vaksin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat