kievskiy.org

Cara Registrasi Kartu Indosat, Bisa Lewat SMS hingga Aplikasi

Ilustrasi kartu SIM.
Ilustrasi kartu SIM. /Pixabay/tomekwalecki

PIKIRAN RAKYAT - Registrasi kartu SIM sangatlah penting, pasalnya informasi yang Anda berikan akan memberikan perlindungan tambahan agar terhindari dari aktivitas kriminal seperti penipuan, terorisme, atau kejahatan siber.

Registrasi kartu SIM bisa dilakukan dengan mudah melalui berbagai cara mulai dari SMS, panggilan telepon, atau menggunakan aplikasi provider.

Saat melakukan registrasi kartu SIM, pastikan Anda memberikan data yang benar dan sah. 

Khusus untuk pelanggan Indosat, berikut langkah melakukan registrasi kartu SIM yang perlu Anda ketahui.

Baca Juga: Fitur Terbaru WhatsApp, WA Bisa Kirim Pesan ke Aplikasi Chat Lain

Registrasi Melalui SMS

  • Pastikan kartu SIM yang akan di registrasi sudah tersedia dan berada di dalam ponsel Anda.
  • Buat pesan SMS baru dengan format: REG (spasi) NOMOR KTP (spasi) NOMOR KARTU SIM. Contoh: REG 1234567890123456 1234567890123456
  • Kirim pesan tersebut ke nomor 4444.
  • Pengguna akan menerima SMS konfirmasi kurang lebih sekira 5 menit jika registrasi yang telah dilakukan sudah berhasil.

Registrasi Melalui Panggilan Telepon

  • Dapatkan kartu SIM dan nomor KTP pengguna.
  • Hubungi pusat layanan pelanggan Indosat melalui nomor 185 atau *123# dari ponsel yang menggunakan kartu SIM Indosat.
  • Ikuti petunjuk dari layanan pelanggan untuk melakukan registrasi kartu SIM. Anda mungkin diminta untuk memberikan informasi pribadi seperti nomor KTP.
  • Setelah proses registrasi selesai, pengguna akan menerima konfirmasi melalui panggilan telepon atau SMS.

Baca Juga: Perbedaan Mendasar Antara iPhone 15 dan iPhone 14, Jauh Lebih Baik?

Registrasi Kartu SIM Indosat Melalui Aplikasi

  • Unduh aplikasi resmi Indosat yang tersedia di toko aplikasi ponsel (misalnya, Play Store untuk Android atau App Store untuk iOS).
  • Buka aplikasi tersebut dan ikuti langkah-langkah registrasi yang telah disediakan. Berikutnya pengguna mungkin diminta untuk memasukkan nomor KTP dan data pribadi yang sesuai.
  • Setelah selesai mengisi semua formular persyaratan registrasi, selanjutnya tekan tombol "Submit" atau "Daftar" untuk mengirimkan data.
  • Terakhir menunggu konfirmasi yang akan dikirim melalui notifikasi aplikasi atau SMS yang akan memberikan informasi kepada pengguna bahwa kartu SIM telah terdaftar dengan sukses.

Jika mengalami kesulitan atau memiliki pertanyaan lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi pusat layanan pelanggan Indosat untuk bantuan tambahan.(Fahmi Arizki)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat