kievskiy.org

16 Lokasi Parkir di Dekat Braga Free Vehicle, Ada yang Gratis

Jalan Braga, Kota Bandung, Jawa Barat.
Jalan Braga, Kota Bandung, Jawa Barat. /bandung.go.id

PIKIRAN RAKYAT - Braga Free Vehicle akan diterapkan sebanyak dua kali setiap pekannya, yakni pada Sabtu, dan Minggu mulai pukul 00.00 WIB sampai 23.59 WIB. 

Uji coba pelaksanannya pun dilakukan pada hari ini, Sabtu, 4 Mei 2024. Kini, Jalan Braga Panjang tampak bebas dari kendaraan. 

Menurut Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono, Braga Free Vehicle merupakan upaya untuk menghidupkan kembali ikon Kota Bandung. 

“Mungkin ini juga merupakan keresahan bersama. Braga ini kok makin hari terasa tidak nyaman, oleh karenanya mari kita kembalikan legenda Braga,” katanya, dikutip dari situs Pemkot Bandung, Sabtu, 4 Mei 2024. 

Dalam kesempatan yang sama, ia pun menyinggung soal banyaknya spot di Kota Bandung yang layak jual. 

“Tujuan pemerintah yang sejalan dengan pelaku usaha ingin menarik sebanyak-banyaknya wisatawan ke Kota Bandung,” ujarnya. 

16 Lokasi Parkir di Sekitar Braga

Demi kelancaran Braga Free Vehicle, Dinas Perhubungan Kota Bandung pun menyediakan alternatif lokasi parkir di sekitar Braga bagi pengunjung. 

Plt. Kepala Dishub Kota Bandung, Asep Koswara mengatakan ada dua jenis lokasi yang disediakan. 

“Kami menyediakan dua opsi yaitu parkir on street dan kantong parkir di aset pemerintah dan swasta,” ucapnya.

Ia menjelaskan bahwa tarif parkir on street disesuaikan dengan aturan yang berlaku. Sedangkan, lokasi parkir yang berada di aset pemerintah tak akan dipungut biaya alias gratis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat