kievskiy.org

Tren Skincare Minimalis Tahun 2021, Tergantikan pada 2022?

Ilustrasi skincare.
Ilustrasi skincare. /Pikiran Rakyat/Endah Asih

PIKIRAN RAKYAT - Disadari atau tidak, tren perawatan kulit atau skincare semakin melesat sejak pandemi virus Corona terjadi. Ada berbagai faktor yang mendasarinya.

Di antaranya, semakin banyak orang yang lebih peduli dengan kesehatan kulitnya, semakin banyak orang yang punya waktu lebih untuk mempercantik diri saat beraktivitas di rumah saja, atau terjadinya gangguan kulit saat menggunakan masker.

Nah, layaknya fashion, skincare juga memiliki trennya sendiri. Di tahun 2021 ini, skincare yang minimalis alias skinimalism banyak digandrungi.

Gerakan tersebut, yang dimuat dalam Trend Prediction Report, mengacu pada bagaimana orang merangkul rutinitas kecantikan yang lebih berkelanjutan. Gerakan tersebut dimulai sejak pandemi.

Baca Juga: Sebelum Pingsan, Gelagat Aneh Tukul Arwana Terbongkar, Maria Vania: Aku Dengar Minta...

Lalu, bagaimana dengan tren skin care tahun 2022 mendatang?

Beauty enthusiast yang juga merupakan pemilik D&R Skin Care Ditha Purwana mengatakan, berdasarkan riset yang dilakukannya 1,5 tahun terakhir, skincare yang diprediksi akan digandrungi tahun depan adalah sesuatu yang bersifat lebih alami.

Ditha menyebutkan, banyak orang semakin sadar pentingnya memeriksa kandungan apa saja yang terdapat dalam produk skin care pilihan mereka. 

Baca Juga: Azis Syamsuddin Diduga Suap Mantan Penyidik KPK Rp3,1 Miliar, Berikut Kronologinya

Sebelum menentukan skin care yang akan digunakan, orang akan lebih dulu proaktif melakukan pengecekan tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat