kievskiy.org

8 Rekomendasi Chemical Sunscreen Harga di bawah Rp50 Ribu, Gak Bikin Pori-pori Tersumbat

Ilustrasi sunscreen / Berikut Rekomendasi Sunscreen yang Baik untuk Melindungi Kulit Wajah
Ilustrasi sunscreen / Berikut Rekomendasi Sunscreen yang Baik untuk Melindungi Kulit Wajah

PIKIRAN RAKYAT - Produk chemical sunscreen mampu melindungi kulit dari radiasi matahari.  Penggunaan chemical sunscreen banyak dipilih oleh orang-orang karena teksturnya yang mudah menyerap keringat, sehingga tidak perlu sering mengoleskannya.

Namun, ada kelebihan dan kekurangan yang terkandung dalam chemical sunscreen. Berikut kelebihan dan kekurangan yang terkandung dalam sunscreen.

Kelebihan Chemical Sunscreen

  • Formulanya ringan, lebih menyerap keringat dan terasa nyaman di kulit.
  • Anda juga bisa memakainya di bawah riasan Anda (atau sebagai alas) karena mudah terserap ke dalam kulit.
  • Mudah menyebar di kulit dan tidak menyumbat pori-pori.

Kekurangan Chemical Sunscreen

  • Meski jarang terjadi, bahan aktif jenis tabir surya ini dapat menyebabkan bintik-bintik coklat pada kulit akibat reaksi kimia
  • Berbeda dengan tabir surya fisik, tabir surya kimia membutuhkan waktu sekitar 15 menit untuk menjadi efektif.
  • Ada kemungkinan lebih besar terjadinya iritasi

Baca Juga: 7 Rekomendasi Physical Sunscreen, Harga Murah Meriah di Bawah Rp100 Ribuan

7 Rekomendasi Chemical Sunscreen dan Harganya

Berikut deretan rekomendasi chemical sunscreen yang dapat menjadi referensi terbaik, terutama dengan harga jual di bawah Rp50 ribu.

1. Avoskin The Great Shield Sunscreen

Avoskin The Great Shield Sunscreen hadir dengan keunggulan utama untuk menyamarkan pori-pori dan menciptakan kulit menjadi lebih halus.

Produk ini adalah jawaban untuk Anda yang butuh perlindungan dari matahari dengan tampilan akhir begitu elegan pada kulit. Di pasaran Indonesia, produk ini beredar dengan harga Rp49.000.

2. Skin Aqua UV Moisture Gel

Skin Aqua UV Moisture Gel merupakan sunscreen yang memiliki banyak kandungan terbaik, seperti hyaluronic acid yang membiarkan kulit terus terhidrasi sepanjang hari.

Produk ini hadir dalam bentuk gel yang cocok dipakai kulit normal hingga berminyak. Di pasaran Indonesia, produk ini beredar dengan harga Rp37.900.

3. Biore UV Aqua Rich Sunscreen Watery

Biore UV Aqua Rich Sunscreen Watery hadir dengan memakai teknologi Biore's Unique Outer Skin yang memberi rasa nyaman dan ringan pada kulit.

Produk ini mengandung sejumlah bahan-bahan terbaik yang mencegah kulit kering, seperti water capsule, hyaluronic acid, ekstrak royal jelly, dan bahan pelembab lainnya. Di pasaran Indonesia, produk ini beredar dengan harga Rp40.000.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat