kievskiy.org

Fakta Menarik Macam-Macam Warna Rambut yang Sesuai dengan Kepribadian

Ilustrasi warna rambut.
Ilustrasi warna rambut. /Pixabay/zebulyon

PIKIRAN RAKYAT - Mungkin Anda adalah orang yang selalu berambut pirang, atau seseorang yang terus-menerus berubah pikiran dalam hal pewarnaan rambut.

Dilansir dari The Sun Minggu, penata rambut Kristian Beckham di Inggris mengatakan seiring bertambahnya usia dan warna kulit yang memudar, ia menyarankan warna rambut yang lebih terang lebih cocok untuk perempuan paruh baya yang ingin mewarnai rambutnya.

"Saat ini, ini adalah pilihan warna yang sangat klasik, untuk istri petani, ibu rumah tangga, atau tidak bekerja," katanya.

Baca Juga: Veda Ega Pratama Menangi Seri 1 Asia Talent Cup, Indonesia Raya Berkumandang di Mandalika

Baca Juga: Ramalan Zodiak 15 Oktober 2023: Taurus Jaga Keuangan, Gemini Pikirkan Diri Sendiri

Ia mengatakan warna ini mungkin sangat sulit diterapkan agar terlihat berkelas dan alami, terutama jika warna rambut alami klien adalah gelap. Ini bisa menjadi sebuah tantangan untuk tampilan rambut 'Blondie' tidak terlihat 'nakal' dan pemeliharaan tampilan ini cukup intens.

"Untuk itu diperlukan kembali ke salon setiap enam hingga delapan minggu, meskipun beberapa orang akan merasa perlu kembali lagi setelah tiga hingga lima minggu," kata Beckham.

Sementara warna balayage, sedang tren di kalangan anak muda yang aktif mengikuti mode. Meskipun pewarnaan rambut ini terbilang rumit dan mahal, namun perawatan rambut balayage cukup mudah.

Baca Juga: Menlu China Wang Yi: Israel Punya Hak Menjadi Negara, Begitu Pula Palestina

Ia menyarankan untuk menyerahkan kepada profesional di salon untuk melakukan pewarnaan rambut balayage.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat