kievskiy.org

Keluarga Pemain Spanyol di Euro 2021 Alvaro Morata Didoakan Mati

Keluarga Alvaro Morata mendapatkan ancaman di media sosial dari fan.
Keluarga Alvaro Morata mendapatkan ancaman di media sosial dari fan. /Reuters/Marcelo Del Pozo REUTERS

PIKIRAN RAKYAT - Pelecehan di media sosial kembali dialami oleh pemain sepak bola di Eropa.

Kali ini, pemain timnas Spanyol, Alvaro Morata yang mendapatkan pelecehan tersebut. Bahkan, ada fan yang mendoakan anak-anaknya mati.

"Saya ingin orang-orang menempatkan diri mereka pada posisi saya dan berpikir bagaimana rasanya mendapat ancaman terhadap keluarga saya, orang-orang berkata: 'Saya harap anak-anak Anda mati'," kata Alvaro Morata dikutip Pikiran-Rakyat.com dari stasiun radio Spanyol Cadena Cope.

Akibat pelecehan dan ancaman tersebut, Alvaro Morata harus berjauhan dengan ponselnya.

Baca Juga: Dr. Tirta Ungkap 3 Alasan Orang Belum Kena Covid-19, Punya Imun Kuat

"Saya harus meninggalkan ponsel saya di luar kamar saya," ujar Morata.

Pelecehan tersebut bermula dari pertandingan persahabatan dengan Portugal yang berlanjut ke pertandingan kontra Swedia di Euro 2021 ketika Morata melewatkan peluang dalam hasil imbang 0-0.

Selain itu, hasil imbang 1-1 dengan Polandia dan penalti yang gagal dieksekusi dalam kemenangan 5-0 Spanyol atas Slovakia pada hari Rabu juga menjadi penyebab ia menerima cemoohan tersebut.

Selain Morata, ternyata istri dan anak-anaknya juga diteriaki oleh fan yang berada di stadion Seville.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat