kievskiy.org

Mikel Arteta Jadi Pelatih Anyar Arsenal, Arsene Wenger dan Pep Guardiola Akhirnya Buka Suara

Pep Guardiola dan Arsene Wenger akhirnya buka suara soal Mikel Arteta yang resmi dipinang jadi pelatih Arsenal./
Pep Guardiola dan Arsene Wenger akhirnya buka suara soal Mikel Arteta yang resmi dipinang jadi pelatih Arsenal./ /Daily Express Daily Express

PIKIRAN RAKYAT - Pada Jumat, 20 Desember 2019 Arsenal resmi mengumumkan Mikel Arteta sebagai Kepala Pelatih baru mereka.

Arteta menggantikan pelatih sebelumnya, Unai Emery yang gagal mengangkat perofrma klub berjuluk The Gunners tersebut.

Arteta merupakan eks kapten Arsenal yang bermain untuk klub tersebut pada 2011 hingga 2016.

Baca Juga: Buntut dari Tewasnya 15 orang dalam Demonstrasi UU Antimuslim, Ratusan Mahasiswa India di London Berdemonstrasi di Monumen Mahatma Gandi

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs resmi Arsenal, Arteta total bermain sebanyak 150 kali dan mempersembahkan 2 trofi FA Cup untuk Arsenal.

Usai pensiun sebagai pemain, Arteta bergabung dengan Manchester City untuk menjadi asisten pelatih Pep Guardiola pada 2016.

Selama karier kepelatihannya di Kota Manchester, Arteta berhasil membantu Guardiola mempersembahkan dua trofi Liga Primer Inggris bagi City.

Kini, Arteta menjalani peran baru sebagai Kepala Pelatih di klub yang mempunyai sejarah dan nama besar.

Baca Juga: Simak 5 Manfaat Es Batu Untuk Kecantikan Kulit Wajah, Dari Mencerahkan Kulit hingga Mengusir Jerawat

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat