kievskiy.org

Trik Tendangan Bebas Aneh tapi Efektif di Dunia: 5 Pemain Menari Bingungkan Bek Lawan di Kotak Penalti

Satu tim sepak bola sekolah menengah Jepang memiliki rutinitas tendangan bebas yang luar biasa.
Satu tim sepak bola sekolah menengah Jepang memiliki rutinitas tendangan bebas yang luar biasa. /Twitter.com/@yoshinikov

PIKIRAN RAKYAT - Bisa dibilang unik. Para pemain tim sepak bola sekolah menangah di Jepang melakukan aksi berputar-putar saat mendapat tendangan bebas di luar kotak penalti lawan.

Aksi tersebut sukses mengecoh dan menjebol gawan lawan. Ini terlihat dalam video yang diunggah oleh akun Twitter @yoshinikov.

Diketahui tim sepak bola itu bernama Takagawa Gakuen dari sekolah Yamaguchi. Saat bola mati, lima orang rekan satu timnya berputar-putar di dalam kotak penalti lawan.

Kemudian saat bola ditendang, lima orang itu langsung berpisah lalu menyongsong bola untuk mencetak gol.

Baca Juga: Media Asing Soroti Tank Misterius yang Mengapung di Laut Indonesia hingga Pengakuan Nelayan

Dalam video tersebut, trik tendangan bebas itu tampaknya berhasil. Trik ini disebut sebagai Star Ridge of Ishikawa.

Pertandingan tersebut berlangsung pada Rabu, 29 Desember 2021, di Yokohama, selatan ibukota Jepang Tokyo.

Tata cara melakukan Star Ridge of Iskihawa:

Pemain menunggu tendangan bebas dari sayap kanan, lima orang pemain dari Takagawa Gauken berpegangan tangan dan 'menari' dalam gerakan melingkar - sebuah gerakan yang tampaknya membingungkan lima pemain bertahan yang dipasang untuk menjaga pergerakan mereka.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat