kievskiy.org

PSGC Cetak Gol Kemenangan pada Tambahan Waktu, Pemain Lawan Datangi Wasit Saat Pertandingan Berakhir

Pemain PSGC, Ilham melakukan selebrasi menutup mata, usai menyamakan 1-1 atas PS Tanbu Putra, pada putaran nasional Liga 3 Grup E di Stadion Galuh Ciamis, Minggu, 6 Februari 2022. Skor berakhir 2-1, untuk kemenangan tuan rumah PSGC.
Pemain PSGC, Ilham melakukan selebrasi menutup mata, usai menyamakan 1-1 atas PS Tanbu Putra, pada putaran nasional Liga 3 Grup E di Stadion Galuh Ciamis, Minggu, 6 Februari 2022. Skor berakhir 2-1, untuk kemenangan tuan rumah PSGC. /Pikiran Rakyat/Nurhandoko

PIKIRAN RAKYAT - Tim Persatuan Sepak Bola Galuh Ciamis (PSGC) menang 2-1 atas lawannya, PS Tanbu Putra Batulicin pada pertandingan perdana putaran nasional Liga 3 Grup E, di Stadion Galuh Ciamis, Minggu, 6 Februari 2022. Pertandingan berlangsung tanpa penonton.

Kemenangan 2-1 kesebelasan dengan julukan Laskar Singacala diraih pada menit terakhir perpanjangan waktu dua menit, babak kedua. Dengan kemenangan itu PSGC mengoleksi 3 poin.   

Jalannya pertandingan berlangsung menarik. Begitu wasit Jumardi meniup peluit babak pertama, PSGC langsung menggebrak barisan pertahanan Tanbu Putra. Dimotori Kapten Ganjar Kuriawan, Laskar Singacala berkali-kali mencoba menerobos pertahanan lawan.  

Serangan beruntun anak asuh Heri Rafni Kotari gagal membuahkan gol, akibat rapatnya barisan pertahanan Tabu Putra yang dikawal, Almuhalik dkk. Beberapa peluang sempat diperoleh tuan rumah, akan tetapi gagal menjebol gawang Tanbu Putra yang dikawal Rafli Fahurrahman.

Baca Juga: Roundup: Dedi Mulyadi Sebut Denda Pelanggaran Prokes Mal Festival Citylink Bandung Lukai Perasaan Publik

Sesekali kesebelasan tuan rumah dipaksa bekerja keras memperkuat pertahanan, dari serangan balik yang dilakukan oleh tim tamu. Gol pertama Tanbu Putra diperoleh pada menit ke-26, hasil dari serangan balik. Tendangan Bayu Mahardika, gagal ditepis kiper PSGC, Aryandy.

Tertinggal 0-1, kesebelasan kebanggaan warga tatar galuh Ciamis tidak mengendurkan serangan. Hingga gol balasan baru tercipta pada menit ke-88, dari tendangan pemain nomor 9, Ilham, yang baru beberapa menit masuk, hingga skor imbang 1-1.

Skor imbang, menjadikan kedua tim semakin meningkatkan ritme serangan. Barisan pertahanan PSGC yang dikawal trio Agung, Aji dan Hendra harus berjibaku menahan serangan Tanbu Putra, Muh. Rifky dkk. Tim penyerang PSGC juga beberapa kali menciptakan peluang, akan tetapi gagal menghasilkan skor

Baca Juga: Gala Sky Sampaikan Salam Perpisahan Sebelum Makam Vanessa Angel Dipindahkan. Haji Faisal: Ini Menjadi Kenangan

Baru pada menit ke-92, tendangan pemain nomor 6, Dicky Bayu  berhasil menggetarkan gawang Tanbu Putra. Hingga babak akhir skor 2–1, untuk kemenangan PSGC.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat