kievskiy.org

Update Klasemen BRI Liga 1 Usai Bali United Menang dari Madura United

Pemain Bali United Brwa Nouri (kiri) berselebrasi bersama rekan setimnya Willian Pacheco (kanan).
Pemain Bali United Brwa Nouri (kiri) berselebrasi bersama rekan setimnya Willian Pacheco (kanan). /Antara/Fikri Yusuf

PIKIRAN RAKYAT - Berikut adalah update klasemen sementara BRI Liga 1 setelah Bali United menang dari Madura United dalam lanjutan BRI Liga 1, Senin, 21 Maret 2022.

Laga Madura United vs Bali United yang digelar di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, berakhir dengan skor 0-2 untuk kemenangan Bali United.

Dua gol yang memenangkan Bali United dicetak oleh Ilija Spasojevic (24') dan Eber Bessa (49').

Kemenangan membuat Bali United kian nyaman bertengger di puncak klasemen sementara BRI Liga 1.

Baca Juga: Arab Saudi Umumkan Lepas Tanggung Jawab Kekurangan Minyak Dunia Akibat Serangan Houthi

Saat ini, Bali United memuncaki klasemen BRI Liga 1 dengan perolehan 72 poin, berjarak 5 poin dari pesaing terdekat mereka, Persib Bandung.

Berikut adalah update klasemen sementara BRI Liga 1 usai Bali United mengalahkan Madura United.

  1. Bali United (72)
  2. Persib Bandung (67)
  3. Bhayangkara FC (62)
  4. Persebaya Surabaya (60)
  5. Arema FC (59)
  6. Borneo FC (49)
  7. Persija Jakarta (44)
  8. PSIS Semarang (43)
  9. Persita Tangerang (39)
  10. Madura United (38).

Bali United kian dekat dengan misi mereka merengkuh trofi BRI Liga 1. Bali United menyisakan 2 pertandingan lagi yakni kontra Persebaya Surabaya dan Persik Kediri.

Di sisi lain, Persib Bandung juga menyisakan 2 laga yakni kontra Persik Kediri dan Barito Putera.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat