kievskiy.org

Shin Tae Yong Apresiasi Perjuangan Timnas Indonesia U-19 Usai Dibantai Korea Selatan

Shin Tae Yong apresiasi perjuangan Timnas Indonesia U-19.
Shin Tae Yong apresiasi perjuangan Timnas Indonesia U-19. /Instagram.com/@pssi

PIKIRAN RAKYAT – Shin Tae Yong memberikan apresiasi kepada anak-anak didiknya usai kembali menelan kekalahan dari Timnas Korea Selatan U-19.

Timnas Indonesia U-19 bertanding melawan Timnas Korea Selatan U-19 pada laga uji coba yang kedua kalinya.

Pada pertandingan ini, Korea Selatan menang telak dengan skor 5-1. Tiga gol mereka tercipta pada babak pertama.

Timnas Indonesia U-19 dinilai Shin Tae Yong tampil lebih baik pada laga kedua ini walau sama-sama menelan kekalahan dengan skor yang besar.

Baca Juga: Mengerikan! Mayat Wanita Ditemukan Pasukan Rusia di Ukraina: Ada Bekas Penyiksaan Hingga Ukiran Swastika

"Saya ingin memberikan apresiasi kepada pemain, walaupun kalah besar 5-1, tetapi bukan karena bagusnya lawan, gol tercipta karena kesalahan kami semua. Kami memang kalah, tetapi para pemain tidak menyerah," ujar Shin Tae Yong.

Kendati demikian, Shin Tae Yong mengatakan bahwa sebenarnya para pemain tidak banyak melakukan permainan yang diinginkan, tetapi menurutnya kemauan pemain sangat tinggi.

“Namun banyak pelanggaran tidak seharusnya terjadi, padahal sudah saya minta untuk tidak melakukannya, apa karena tegang di dalam lapangan, saya juga tidak tahu," katanya.

Baca Juga: Viral Meme Lesti Kejora Tanggapi Isu MotoGP sampai Minyak Goreng, Netizen: Pakar dari Segala Pakar

Shin Tae Yong menambahkan bahwa ia juga akan melakukan evaluasi satu per satu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat