kievskiy.org

Sejarah Tercipta, Blackburn Rovers Akan Layani Umat Islam Saat Idul Adha 2022

Stadion Ewood Park, markas Blackburn Rovers.
Stadion Ewood Park, markas Blackburn Rovers. /Instagram.com/@rovers

PIKIRAN RAKYAT – Klub sepakbola asal Inggris Blackburn Rovers kembali membuka Stadion Ewood Park untuk menyelenggarakan sholat Idul Adha.

Pengumuman ini disampaikan Blackburn Rovers melalui akun Instagram resmi mereka di @rovers pada Sabtu, 2 Juli 2022.

“Sholat Idul Adha akan berlangsung pada pukul 9:30 dan orang-orang diminta untuk berada di stadion paling lambat pukul 9 pagi,” sebut Blackburn Rovers.

“Idul Adha di Ewood Park terbuka untuk setiap orang dan keluarga dari segala usia, dengan ketentuan untuk pria dan wanita untuk berdoa di lapangan. Bagi yang hadir diminta untuk membawa sajadah sendiri," kata Blackburn Rovers.

Baca Juga: Viral Peta Bandung dengan Ciri Khasnya, Rumah Kamu Masuk Zona Mana?

Sebelumnya, Blackburn Rovers menjadi klub pertama di Inggris yang menyelenggarakan sholat Idul Fitri di stadion mereka pada Mei lalu.

Untuk hari raya kedua umat Islam ini pun, Blackburn Rovers kembali membuka stadionnya untuk umat muslim yang akan menunaikan sholat Idul Adha.

Umat muslim yang ingin datang ke Ewood Park tidak perlu mendaftar, tetapi mereka diminta untuk datang paling lambat pukul 9 pagi. Pintu Stadion Ewood Park akan mulai dibuka pada pukul 8.30 pagi.

Blackburn Rovers juga telah menyediakan tempat wudhu di stadion. Namun, Blackburn Rovers sangat menghargai jika orang-orang yang datang telah berwudhu terlebih dahulu di rumah masing-masing.

Baca Juga: Sergio Alexandre: PSIS Semarang Siap 100 Persen Gempur Bhayangkara FC

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat