kievskiy.org

Titah Ketua PSSI ke Shin Tae Yong Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala AFF U-19: Fokus pada...

Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong tetap dipertahankan PSSI, meski gagal membawa Garuda Muda ke semifinal Piala AFF U-19 2022.
Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong tetap dipertahankan PSSI, meski gagal membawa Garuda Muda ke semifinal Piala AFF U-19 2022. /Antara/Fakhri Hermansyah ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - PSSI memutuskan untuk tetap mempertahankan Shin Tae Yong sebagai pelatih Timnas Indonesia U-19 walaupun target merebut gelar juara Piala AFF U-19 2022 tidak terpenuhi.

Indonesia tersingkir pada babak penyisihan grup setelah kalah head to head dengan Vietnam dan Thailand.

Bagi Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, kegagalan tersebut bukan karena kualitas timnas yang tidak mumpuni, tapi lebih pada regulasi.

Dia pun meminta Shin Tae Yong untuk tetap berkonsentrasi dengan persiapan Timnas  U-19 untuk Piala Dunia U-20 tahun depan.

Baca Juga: BI akan Terbitkan Rupiah Digital, Uang Tunai Terancam Dihapuskan?

"Dia akan tetap memegang tim. Melanjutkan program yang sudah berjalan, termasuk terdekat fokus pada kualifikasi Piala Asia 2022. Hanya yang saya sayangkan soal permainan Vietnam dan Thailand. Seharusnya, itu tidak boleh dilakukan. Saya sempat menanyakan hal itu kepada Coach Shin, tetapi dia bilang tidak mungkin (ada main mata) karena kedua negara tersebut menurut dia persaingnya keras. Kenyataannya bisa dilihat sendiri, silakan dinilai," kata Iriawan.

Di mata Iriawan, Shin memiliki talenta luar biasa. Dia bisa melihat potensi para pemain.

"Anak-anak pun juga sudah memiliki chemistry yang sangat bagus dengan Shin," ujarnya.

Protes resmi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat