kievskiy.org

Norwich vs Manchester United: Ole Gunnar Solskjaer: Piala FA Faktor Sukses Setan Merah

Dokumen: Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer.
Dokumen: Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer. /Thenational.ae

PIKIRAN RAKYAT - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menyebutkan Piala FA menjadi pemicu sukses dari timnya.

Manchester United pada Sabtu, 27 Juni 2020 pukul 23:30 WIB akan bertandang ke markas Norwich City di Carrow Road dalam ajang Piala FA.

Ole mengatakan, Piala FA bisa menjadi katalis untuk kesuksesan Manchester United di masa mendatang.

Baca Juga: Berikut Waktu yang Dipilih Pelatih Persib untuk Gelar Latihan Bersama

Dikutip Pikiran-Rakyat.com (PR) dari Sky Sports, United terakhir kali memenangkan trofi pada 2017 lalu.

MU pada tahun itu berhasil meraih dua gelar yaitu Piala Liga dan Europa League dibawah Jose Mourinho.

Saat ini, Ole berhasil membawa MU tak terkalahkan di 13 laga terakhir di semua kompetisi.

Selain itu, kembalinya Paul Pogba dan Marcus Rashford di tim berhasil membuat United mengemas 4 poin dalam dua pertandingan terakhirnya di Premier League.

Baca Juga: Norwich City vs Manchester United: Statistik Ini Simpulkan Kerugian Tim yang Menghadapi MU

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat