kievskiy.org

Manchester United di Antara Dusan Vlahovic dan Benjamin Sesko Sebagai Pengganti Cristiano Ronaldo

Manchester United (MU) dilaporkan sedang mempertimbangkan Dusan Vlahovic dan Benjamin Sesko sebagai kemungkinan pengganti Cristiano Ronaldo.
Manchester United (MU) dilaporkan sedang mempertimbangkan Dusan Vlahovic dan Benjamin Sesko sebagai kemungkinan pengganti Cristiano Ronaldo. /Reuters/Craig Brough

PIKIRAN RAKYAT - Manchester United (MU) dilaporkan telah mempertimbangkan Dusan Vlahovic dan Benjamin Sesko untuk menggantikan posisi Cristiano Ronaldo.

Dusan Vlahovic dan Benjamin Sesko dianggap sebagai pemain yang pas untuk mengisi lini depan setan merah di bawah asuhan Manajer Erik ten Hag.

Manchester United terus mengandalkan peran Ronaldo sebagai nomor 9. Meski manajer kerap memainkan Rashford dan Anthony secara bergiliran di lini depan, namun keduanya lebih meyakinkan jika bermain dari sisi sayap.

Dengan usia Ronaldo yang telah menginjak 37 tahun, Manchester United sudah ancang-ancang mencari pemain yang bakalan digaet pada bursa transfer.

Baca Juga: Kawasan Kreatif Kampoeng Tjibarani Bandung Kian Apik, Bambu Langka Perkuat Citra Edukasi Ekowisata

Apalagi, Erik ten Hag selaku manajer MU terang-terangan mengaku membutuhkan sosok pemain nomor 9 murni. "Kami membutuhkan opsi karena kami memiliki masalah di sana," ujarnya usai kemenangan tipis atas Real Sociedad di Liga Europa, Kamis.

MU disebut tertarik mendatangkan striker Juventus Dusan Vlahovic atau striker Salzburg Benjamin Sesko ke Old Trafford.

Untuk mendapatkan tanda tangan mereka, MU butuh dana yang tidak sedikit. The Athletic melaporkan, Salzburg mematok biaya tak kurang dari 40 juta pound untuk Sesko.

Pemain berusia 19 tahun ini bukanlah target baru buat MU. Setan merah hampir menggaetnya tiga tahun silam.

Baca Juga: Sejarah Monumen Nasional atau Monas, Desain Arsitek Friedrich Silaban dari Sayembara

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat