kievskiy.org

Prediksi Filipina vs Indonesia di Piala AFF 2022: Head to Head, Statistik Tim hingga Starting Line Up

Skuad timnas Indonesia.
Skuad timnas Indonesia. /Instagram/@pssi

PIKIRAN RAKYAT - Timnas Indonesia akan melawat ke markas Filipina dalam pertandingan terakhir grup A Piala AFF 2022 yang dihelat pada Senin, 2 Desember 2022 malam.

Duel Filipina vs Indonesia berlangsung di Rizal Memorial Stadium, dan kick off dimulai pukul 19.30 WIB.

Saat ini Timnas Indonesia berada di posisi kedua klasemen grup A Piala AFF 2022, hanya kalah selisih gol dari Thailand yang menempati peringkat teratas sedangkan Filipina menduduki urutan keempat usai dua kali menderita kekalahan.

Baca Juga: Janji Shin Tae-yong di Laga Pamungkas Grup Piala AFF 2022 Lawan Filipina

Head to Head

Filipina dan Indonesia telah berjumpa sebanyak 24 kali di semua kompetisi. Dari semua itu, Garuda Merah Putih unggul di 19 laga sementara Azkals hanya menang sekali, sisanya berakhir imbang.

Kendati demikian, Timnas Indonesia belum pernah menang dalam tiga kesempatan terakhir saat melawan Filipina di Piala AFF.

Dari tiga perjumpaan terakhir itu, Indonesia ditahan imbang dua kali bahkan harus mengalami kekalahan telak atas Filipina di Piala AFF 2014.

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi di Piala AFF 2018 lalu. Ketika itu laga Indonesia dan Filipina berakhir seri tanpa gol.
- 25 November 2018: Indonesia 0-0 Filipina (Piala AFF)
- 22 November 2016: Indonesia 2-2 Filipina (Piala AFF)
- 25 November 2014: Filipina 4-0 Indonesia (Piala AFF)
- 14 Agustus 2013: Indonesia 2-0 Filipina (persahabatan)
- 5 Juni 2012: Filipina 2-2 Indonesia (persahabatan)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat