kievskiy.org

Indra Sjafri Ungkap 'Keuntungan' Timnas Indonesia Jika Berhasil Juara Grup di Piala AFF 2022

Aksi pemain Timnas Indonesia saat melawan Thailand di GBK Kamis, 29 Desember 2022.
Aksi pemain Timnas Indonesia saat melawan Thailand di GBK Kamis, 29 Desember 2022. /Antara/Akbar Nugroho Gumay

PIKIRAN RAKYAT - Timnas Indonesia akan bertandang ke markas Filipina dalam laga pamungkas babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022. Tim Garuda menargetkan kemenangan demi posisi satu klasemen.

Laga Filipina vs Indonesia dijadwalkan digelar pada Senin, 2 Januari 2023 di Stadion Rizal Memorial, Manila pukul 19.30 malam WIB.

Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri berujar posisi juara grup di klasemen akhir akan memberikan keuntungan dalam menatap babak semifinal Piala AFF 2022. Maka dari itu, timnas Indonesia akan mengincar poin penuh saat bertandang ke Filipina.

"Salah satunya, kami menginginkan istirahat yang lebih panjang. Selain itu, juara grup akan membuat timnas bermain away terlebih dahulu," ujar Indra Sjafri di Manila, Filipina, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Sabtu, 31 Desember 2022.

Baca Juga: Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022 Usai Gagal Kalahkan Thailand

Apabila Indonesia mengunci juara grup A maka lawan di babak semifinal adalah tim peringkat kedua dari Grup B. Pertandingan yang akan dimainkan pada 7 Januari 2023 mendatang.

Sementara, jika Indonesia duduk di peringkat kedua klasemen akhir grup A maka lawan yang dihadapi adalah tim peringkat pertama dari Grup B dengan jadwal pertandingan pada 6 Januari 2023.

Indonesia untuk sementara berada di peringkat kedua klasemen Grup A di bawah Thailand. Jumlah poin yang dimiliki Indonesia dan Thailand adalah 7 tetapi Indonesia kalah selisih gol.

Sementara Indonesia bertemu Filipina, Thailand akan melawan Kamboja dalam laga terakhir babak penyisihan Grup A. Thailand diprediksi akan meraih kemenangan atas Kamboja.

Baca Juga: Timnas Indonesia Ditahan Imbang Sepuluh Pemain Thailand, Marc Klok Singgung Laga Lawan Filipina

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat