kievskiy.org

Bayern Munchen Tekuk PSG, Ketika Lionel Messi Dibuat Tak Berkutik di Kandang Sendiri

Pemain Paris Saint-Germain, Lionel Messi.
Pemain Paris Saint-Germain, Lionel Messi. /Reuters/Benoit Tessier

PIKIRAN RAKYAT - Megabintang Lionel Messi dibuat tak berkutik pada laga Paris Saint-Germain (PSG) vs Bayern Munchen, 15 Februari 2023. Bayern Munchen menunjukkan performanya di kandang PSG, Stadion Parc des Princes, dan meraih kemenangan tipis.

Les Parisiens takluk dari Bayern Munchen di kandangnya sendiri dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 itu.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari laman UEFA, Bayern Munchen dinilai lebih mendominasi pertandingan. Mereka unggul dalam penguasaan bola, yakni 55 persen dibandingkan PSG yang hanya 45 persen.

Selain itu, Bayern Munchen juga berupaya melepaskan 17 tembakan dengan 7 di antaranya mengarah tepat ke gawang PSG, 7 upaya yang melenceng dari sasaran, dan 4 kali berhasil diblok.

Baca Juga: Polri Buka Suara Soal Vonis Mati Ferdy Sambo

Sedangkan, PSG hanya dapat melepaskan 9 tembakan dengan 4 di antaranya mengarah tepat ke gawang Bayern Munchen, satu upaya yang melenceng dari sasaran, dan 3 kali diblok.

Jalannya babak pertama

Bayern Munchen yang menjadi tamu, meladeni PSG dengan performa yang baik dan apik sejak babak pertama dimulai. Meski bertindak sebagai tim tamu, mereka berhasil menguasai jalannya pertandingan.

Saat laga baru saja dimulai, Bayern Munchen mendapatkan peluang melalui aksi Eric Maxim Choupo-Moting. Hanya tendangannya dari luar kotak penalti masih melebar ke sisi kanan gawang PSG, sehingga tendangan gagal tepat sasaran.

Babak pertama pun berakhir dengan skor 0-0, kubu Bayern Munchen membuat PSG tidak banyak membuat ancaman ke gawang tim tamu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat