kievskiy.org

Adam Lallana Kenang saat Liverpool Diremehkan di Liga Champions

ADAM Lallana menyebutkan kesuksesan Liverpool di Liga Champions Tak Lepas dari Pengalaman Jurgen Klopp.*
ADAM Lallana menyebutkan kesuksesan Liverpool di Liga Champions Tak Lepas dari Pengalaman Jurgen Klopp.* /Twitter resmi Liverpool/@LFC Twitter resmi Liverpool/@LFC

PIKIRAN RAKYAT - Adam Lallana mengenang lagi momen Liverpool kembali mentas di ajang Liga Champions pada musim 2017/18.

Adam Lallana akan mengakhiri kariernya bersama Liverpool pada akhir musim 2019/2020.

Lallana memutuskan untuk hengkang setelah 6 musim membela Liverpool.

Baca Juga: Ridwan Kamil Samakan Suasana Juara Persib dengan Liverpool

Dari sekian banyak momen manis selama membela Liverpool, Liga Champions menjadi satu di antara yang terbaik.

Lallana menyebut, Liverpool sempat dianggap sebelah mata kala kembali bermain di Liga Champions.

Sebelumnya, Liverpool sempat absen dua musim berturut-turut di kompetisi paling bergengsi di benua Eropa itu.

"Kami mentas lagi di Liga Champions dan dipandang sebagai tim non-unggulan (underdogs-red). Tapi manajer kami (Jurgen Klopp-red) menyukai anggapan itu. Karena tidak akan ada ekspektasi berlebih dari anggapan itu," ujar Lallana dikutip Pikiran-rakyat.com (PR) dari laman resmi Liverpool, 24 Juli 2020.

Baca Juga: VIDEO: Tekel Horor Loic Perrin kepada Kylian Mbappe di Laga PSG vs Saint-Etienne

"Tapi, dia (Klopp-red) tahu bagaimana harus bersiap, mengelola tim, dan bagaimana tampil baik di Liga Champions," imbuh Lallana.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat