kievskiy.org

Nasibnya di Tottenham Ditentukan Akhir Musim, Harry Kane Jadi Incaran Manchester United hingga Bayern Munich

Pesepak bola dari Inggris, Harry Kane.
Pesepak bola dari Inggris, Harry Kane. /Reuters/John Sibley

PIKIRAN RAKYAT – Harry Kane dikabarkan menarik minat Manchester United dan Bayern Munich di tengah ketidakpastian masa depannya di Tottenham Hotspur. Menjadi salah satu pencetak gol terbanyak di Liga Inggris, striker bernomor punggung 10 itu tampaknya sangat paham akan peluang yang menantinya.

Kontrak Kane yang hanya tersisa pada akhir musim ini membuatnya menjadi incaran berbagai klub papan atas, di antaranya Manchester United dan Bayern Munich.

Akan tetapi, tidak menutup peluang dirinya akan bergabung bersama tim rival Spurs, yakni Queens Park Rangers (QPR).

Meskipun kesulitan untuk meraih trofi sepanjang kariernya, Harry Kane tetap dianggap sebagai bintang lapangan lantaran bermain secara konsisten selama bertahun-tahun bersama tim asuhan Antonio Conte.

Baca Juga: Geser Wayne Rooney, Harry Kane jadi Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa Timnas Inggris

Harry Kane berpeluang meraih sepatu emas usai kemenangan 2-0 Inggris atas Ukraina di Stadion Wembley pada Kualifikasi Euro 2024. Ia bahkan telah melampaui rekor gol Wayne Rooney.

"Penghargaan individu sangat layak dan luar biasa. Tapi dia ingin menjadi bagian dari tim yang sukses," kata pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, dilansir Pikiran-rakyat.com dari Express.

Melihat potensi yang dimiliki oleh Kane, membuat mantan kapten Liverpool, Steven Gerrard angkat bicara. Menurutnya, pria kelahiran 1993 itu harus membuat keputusan besar untuk jenjang karier yang lebih baik.

"Dia punya keputusan besar yang harus diambil dalam hal karier," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat