kievskiy.org

Jokowi akan Undang Timnas U20 ke Istana Usai FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia

Pemain Timnas U20.
Pemain Timnas U20. /PSSI

PIKIRAN RAKYAT – Menyusul dicabutnya status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengundang pemain Timnas U20 ke Istana Kepresidenan.

Rencana Presiden mengundang skuad berjuluk Garuda Nusantara itu diutarakan oleh Ketua Umum PPSI, Erick Thohir, selepas menghadap Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat, 31 Maret 2023.

Erick Thohir menghadap Jokowi untuk melaporkan hasil pertemuan dengan Presiden FIFA Gianni Infantino di Doha, Qatar pada Rabu, 29 Maret 2023.

Baca Juga: Erick Thohir Jelaskan Isi Surat FIFA, Salah Satunya tentang Sanksi

“Presiden Jokowi akan mengundang Tim Nasional Indonesia U-20 dalam satu atau dua hari ini. Tentu mekanisme dari Istana yang akan melakukan (pertemuan) itu,” kata Erick Thohir di Kantor Presiden selepas pertemuan.

Kendati demikian, Erick tidak menjelaskan lebih lanjut tujuan presiden mengundang Timnas Indonesia U20 ke Istana. Kabarnya, Jokowi sudah memiliki solusi untuk memfasilitasi talenta muda sepak bola Indonesia ke depan meskipun kesempatan tampil di Piala Dunia U20 tahun ini hilang begitu saja.

Erick juga mengatakan akan terus mengikuti arahan dan instruksi dari solusi yang disiapkan Jokowi.

“Tentu saya bilang, 'Bapak, saya ikut saja'. (Kejadian) Ini pemerintah yang harus hadir,” ujar Erick.

Baca Juga: Piala Dunia U20 Batal Digelar di Indonesia, Erick Thohir Sebut Jokowi Bakal Undang Timnas ke Istana

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat