kievskiy.org

Prediksi Skor Leicester vs Aston Villa di Liga Inggris: Head to Head, Preview Tim dan Starting Line-up

Para pemain Aston Villa.
Para pemain Aston Villa. /Reuters/Andrew Boyers

PIKIRAN RAKYAT - Aston Villa akan melawat ke markas Leicester City dalam laga tunda pekan ke-7 Liga Inggris. Duel kedua tim akan berlangsung di King Power Stadium, Inggris pada Rabu, 5 April 2023 pukul 01.45 WIB.

Saat ini, Aston Villa berada di posisi sembilan klasemen sementara Liga Inggris, sementara Leicester City masih terpuruk di peringkat 19.

Head to Head

Leicester City dan Aston Villa telah berjumpa sebanyak 107 kali di semua kompetisi sejak pertama kali bersua pada Februari 1905.

Dari periode itu, Leicester City unggul dalam 45 pertandingan, berbanding 36 kali kemenangan untuk Aston Villa dan 26 laga lainnya berakhir imbang.
- 4 Februari 2023: Aston Villa 2-4 Leicester (Liga Inggris)
- 23 April 2022: Leicester 0-0 Aston Villa (Liga Inggris)
- 5 Desember 2021: Aston Villa 2-1 Leicester (Liga Inggris)
- 21 Februari 2021: Aston Villa 1-2 Leicester (Liga Inggris)
- 19 Oktober 2020: Leicester 0-1 Aston Villa (Liga Inggris)

Baca Juga: Kalah dari Aston Villa di Kandang, Chelsea Pecat Pelatih Graham Potter Setelah 7 Bulan Bertugas

Preview Tim

Kekalahan di menit akhir atas Crystal Palace pekan lalu semakin membenamkan posisi Leicester City di zona degradasi klasemen Liga Inggris.

Hasil itu juga membuat manajer Brendan Rodgers dicopot dari jabatannya sebagai juru latih Leicester setelah empat musim berkarier di King Power Stadium.

Performa Leicester di bawah arahan Brendan Rodgers musim ini cukup mengecewakan, termasuk menderita lima kekalahan dan sekali imbang dalam enam pertandingan terakhir Liga Inggris.

The Foxes bahkan menjadi satu-satunya tim di Liga Inggris yang belum mencatatkan clean sheet sejak jeda Piala Dunia 2022 dengan rincian selalu kebobolan dalam 13 pertandingan terakhir.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat