kievskiy.org

Prediksi Skor Barito Putera vs Persita Tangerang di BRI Liga 1: Preview, Statistik, Head to Head, dan Line-up

Pemain Barito Putera Slamet Budiyanto dan Dedi Hartono.
Pemain Barito Putera Slamet Budiyanto dan Dedi Hartono. /Instagram @psbaritoputeraofficial

PIKIRAN RAKYAT – Barito Putera akan melaksanakan pertandingan terakhirnya di BRI Liga 1 musim ini melawan Persita Tangerang pada Jumat, 14 April 2023. Pertandingan tersebut digelar di Stadion Demang Lehman, mulai pukul 20.30 WIB.

Semua tim berlomba-lomba menutup kompetisi musim ini dengan kemenangan, baik dalam laga kandang maupun tandang. Hal inilah yang menambah seru jalannya pertandingan sehingga tidak boleh ada satu pun pertandingan yang terlewatkan.

Saat ini, Barito Putera berada di peringkat ke-15 dengan perolehan 25 poin dari 33 kali bermain. Mereka sudah mendapatkan sembilan kali kemenangan, delapan kali imbang, dan 16 kali kalah.

Jika Barito Putera mampu menaklukkan Persita Tangerang nanti malam, mereka hanya akan menyamai perolehan poin Persikabo 1973 yang baru akan bermain besok melawan Persib Bandung.

Baca Juga: Prediksi Skor Cremonese vs Empoli di Liga Italia: Preview, Statistik, Head to Head, dan Line-up

Pada pertandingan pekan ke-33, Barito Putera yang bertandang ke Bhayangkara FC. Tuan rumah mencetak gol cepat sejak menit ke-8. Barito Putera hampir pulang tanpa poin sebelum gol penyelamat itu dicetak oleh Buyung Ismu Lessy pada menit ke-80. Skor pun berakhir imbang 1-1.

Sedangkan tim yang akan berhadapan dengan mereka di partai terakhir kini berada di peringkat kesembilan dengan 47 poin dari 33 kali bermain. Persita Tangerang masih berpeluang untuk bisa mengejar poin agar naik ke peringkat kedelapan.

Di atas Persita Tangerang, ada Bhayangkara FC yang memiliki 48. Jika Persita Tangerang mampu mencuri kemenangan dari Barito Putera, mereka akan melesat hingga ke peringkat keenam dengan 50 poin.

Sebelumnya, Persita Tangerang meraih kemenangan penting setelah menghancurkan Persib Bandung dengan skor 4-0. Kemenangan besar itu bisa menambah motivasi para pemain guna menutup musim ini dengan kemenangan lagi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat