kievskiy.org

Patah Tulang Metatarsal, Lisandro Martinez Absen hingga Akhir Musim

Bek Manchester United, Lisandro Martinez.
Bek Manchester United, Lisandro Martinez. /Reuters/Phil Noble

PIKIRAN RAKYAT - Manchester United (MU) menyatakan bahwa Lisandro Martinez akan absen selama sisa musim karena cedera kaki. Pemain timnas Argentina itu berkostum Setan Merah sejak musim panas lalu dan membentuk lini pertahanan kokoh bersama Raphael Varane.

MU harus mencari opsi pertahanan lainnya setelah Martinez dan Varane ditarik keluar karena cedera pada laga melawan Sevilla, Kamis lalu. Varane digantikan oleh Harry Maguire.

Tim asuhan Erik ten Hag bermain dengan 10 pemain ketika Martinez meninggalkan lapangan setelah menggunakan semua pemain pengganti mereka. Saat Martinez keluar lapangan, mereka memimpin dengan skor 2-1.

Akan tetapi, gol bunuh diri Maguire pada menit ke-92 membuat pertandingan leg pertama tersebut berakhir imbang 2-2. MU mengonfirmasi bahwa Martinez akan absen selama sisa musim 2022-2023.

Baca Juga: Martinez dan Varane Cedera, Bos Manchester United Sebut Momen Sial

"Lisandro Martinez telah absen selama sisa musim ini setelah mengalami patah tulang metatarsal di kakinya. Namun, bek Argentina itu diharapkan pulih sepenuhnya pada waktunya agar siap untuk awal musim depan,” kata pihak klub.

"Rekan bertahan Lisandro, Raphael Varane, diganti karena cedera pada babak pertama di pertandingan yang sama dan diperkirakan akan absen selama beberapa pekan. Semua orang di Manchester United berdoa yang terbaik agar Lisandro dan Rapha mengalami pemulihan yang cepat," katanya melanjutkan.

Untuk menggantikan Varane dan Martinez, ten Hag akan menurunkan Harry Maguire dan Victor Lindelof. Luke Shaw juga mampu bermain sebagai bek tengah.

Baca Juga: Cedera Otot, Marcus Rashford Absen Perkuat Manchester United di Laga Kontra Sevilla

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat