kievskiy.org

Man City vs Lyon di Liga Champions: Pep Guardiola Jelaskan Keunikan Sistem Satu Leg

PELATIH Manchester City, Pep Guardiola menganggap kemenangan anak asuhnya atas Real Madrid di Santiago Bernabeu adalah hal yang spesial.*
PELATIH Manchester City, Pep Guardiola menganggap kemenangan anak asuhnya atas Real Madrid di Santiago Bernabeu adalah hal yang spesial.* /AFP /JAVIER SORIANO AFP /JAVIER SORIANO

PIKIRAN RAKYAT - Manajer Man City, Pep Guardiola, memaparkan bagaimana sistem satu leg bisa membuat segalanya menjadi mungkin.

Hal itu disampaikan Guardiola jelang laga antara Man City vs Lyon di perempatfinal Liga Champions, yang digelar pada Minggu, 16 Agustus 2020 dini hari WIB.

Laga Man City vs Lyon akan digelar di Stadion Jose Alvalade, Lisbon, Portugal, dan dapat disaksikan langsung di SCTV atau melalui layanan streaming vidio.com.

Baca Juga: Persib Sudah lewati Pekan Pertama Latihan Bersama, Asisten Pelatih Budiman Yunus Beberkan Hasilnya

Guardiola berujar, sistem satu leg bisa lebih memungkinka tim non-unggulan mengalahkan tim unggulan.

"Sulit untuk mengalahkan tim unggulan dalam sistem dua leg. Tapi dalam sistem satu leg, segalanya bisa terjadi," ujar Guardiola dikutip Pikiran-rakyat.com (PR) dari laman resmi Man City, 14 Agustus 2020.

Guardiola menekankan kepada anak asuhnya untuk menyikapi laga nanti layaknya final.

"Kami akan coba meminimalisir kesalahan yang akan merugikan kami. Beban selalu ada untuk melakukan yang terbaik," ujarnya.

Baca Juga: Persib dalam Sejarah: 2 Peristiwa Klenik di Liga Indonesia 1994/95

Meski Man City lebih diunggulkan daripada Lyon, Guardiola tak ingin memandang sebelah mata lawannya itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat