kievskiy.org

Jude Bellinghan Disanksi UEFA Gara-gara Selebrasi Gol Tak Pantas

 Pemain Timnas Inggris, Jude Bellingham, harus menghadapi sanksi dari UEFA menjelang pertandingan melawan Swiss di perempat final Euro 2024.
Pemain Timnas Inggris, Jude Bellingham, harus menghadapi sanksi dari UEFA menjelang pertandingan melawan Swiss di perempat final Euro 2024. /REUTERS/Lee Smith

PIKIRAN RAKYAT - Pemain Timnas Inggris, Jude Bellingham, harus menghadapi sanksi dari UEFA menjelang pertandingan melawan Swiss di perempat final Piala Eropa 2024. Sanksi ini diberikan karena selebrasi yang dianggap tidak pantas setelah mencetak gol penyeimbang dalam pertandingan babak 16 besar melawan Slovakia.

Dalam pertandingan tersebut, Inggris berhasil menang dengan skor 2-1 berkat gol kedua yang dicetak oleh Harry Kane. Namun, selebrasi Bellingham setelah mencetak gol pertama mendapat sorotan karena dianggap melecehkan tim lawan. Aksinya yang mengarah ke bangku pemain lawan memicu penyelidikan dari UEFA.

UEFA akhirnya memutuskan untuk menjatuhkan sanksi kepada pemain Real Madrid ini. Berdasarkan laporan Sky Sports, Bellingham dikenai denda sebesar 30 ribu euro (sekitar Rp528 juta) dan larangan bermain satu pertandingan. Namun, sanksi larangan bermain tersebut tidak akan langsung berlaku pada pertandingan selanjutnya.

"Sanksi larangan tampil untuk satu pertandingan ini berlaku dalam periode satu tahun setelah sanksi ini dijatuhkan hari ini," ujar pernyataan resmi UEFA. Artinya, Bellingham tetap bisa bermain saat Inggris menghadapi Swiss di perempat final Euro 2024.

Bellingham merupakan salah satu pemain kunci dalam skuad Inggris yang diasuh oleh Gareth Southgate. Hingga babak 16 besar, ia sudah mencetak dua gol, setara dengan kapten tim, Harry Kane. Peran vitalnya di lini tengah membuat kehadirannya sangat dibutuhkan oleh tim The Three Lions dalam upaya meraih gelar juara Euro 2024.

Timnas Inggris Melawan Swiss

Timnas Inggris harus waspada menghadapi Swiss di perempat final Piala Eropa 2024. Pertandingan yang akan berlangsung di Merkur Spiel-Arena pada Sabtu, 6 Juli 2024, malam WIB, mempertemukan Inggris dengan Swiss yang tengah berada dalam performa terbaiknya.

Swiss, di bawah asuhan Murat Yakin, telah menunjukkan penampilan impresif di turnamen ini. Sebagai tim underdog, Swiss mampu melaju ke perempat final secara beruntun. Hingga saat ini, mereka telah mencetak tujuh gol dan hanya kebobolan tiga kali.

Pada fase grup, Swiss hampir mengalahkan tuan rumah Jerman. Pertandingan berakhir imbang 1-1 setelah Jerman mencetak gol di menit-menit akhir. Di babak 16 besar, Swiss berhasil menyingkirkan juara bertahan Italia, menunjukkan betapa tangguhnya mereka.

Kesuksesan Swiss ini tidak lepas dari performa gemilang para pemain intinya di level klub. Yann Sommer berhasil membawa Inter Milan meraih Scudetto, Granit Xhaka membawa Bayer Leverkusen menjadi juara Bundesliga, dan Manuel Akanji menjadi bek andalan Manchester City yang musim ini menjuarai Liga Inggris.

Selain itu, Swiss memiliki tiga pemain yang sukses membawa Bologna meraih tiket ke Liga Champions setelah absen selama 60 tahun. Mereka adalah Dan Ndoye, Remo Freuler, dan Michel Aebischer.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat